Logo Sulselsatu

Kecamatan Kepulauan Sangkarrang Kini Punya Infrastruktur Baru

Asrul
Asrul

Sabtu, 08 Juni 2019 11:00

istimewa
istimewa
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kecamatan Kepulauan Sangkarrang saat ini memiliki sejumlah infrastruktur baru. Infrastruktur tersebut antara lain adalah Kantor Kecamatan Sangkarrang, Puskesmas Kodingareng, Pustu Pulau Langkai dan Masjid Darussalam Pulau Lanjukang.
Peresmian sejumlah infrastruktur tersebut dilakukan oleh Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah, yang didampingi oleh Pj Wali Kota Makassar, Iqbal Suhaeb, Jumat, (7/6/2019).
Camat Kepulauan Sangkarrang, Akbar Yusuf, dalam sambutannya menuturkan bahwa masih banyak hal mendasar yang sangat membutuhkan bantuan dari pemerintah agar Kecamatan Kepulauan Sangkarrang juga bisa bersaing dengan kecamatan lainnya yang ada di Makassar.
“Persoalan umum seperti abrasi pantai, MCK, dan drainase pemukiman serta pembinaan UKM mandiri yang belum maksimal masih menjadi catatan kami. Selain itu tak kalah pentingnya dibutuhkan gedung pelayanan masyarakat, dermaga dan juga perbaikan infrastruktur jalan,” kata Akbar.
Sementara itu, Iqbal Suhaeb selaku Pj Wali Kota Makassar, berharap agar persoalan yang disampikan oleh Camat Kepulauan Sangkarang itu bisa segera diatasi dan juga memperbaiki ketersediaan air bersih yang tak kalah pentingnya.
“Ada banyak hal yang menjadi sorotan serius dan semoga bisa segera dibenahi bersama dengan Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan karena memang melihat kondisi fisik yang ada sudah sangat penting untuk ditindaklanjuti. Ketersediaan air bersih dan listrik juga semoga bisa teratasi dengan cepat,” kata Iqbal.
Menanggapi hal ini, Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah, mengatakan akan membantu masyarakat Kepulauan Sangkarang dan sekitarnya dalam hal perbaikan infrastruktur pembangunan juga ketersediaan air bersih, ketersediaan listrik, serta pembangunan sekolah negeri.
“Masyarakat pulau jangan diabaikan meskipun berbeda tempat tinggal, kita semua satu kesatuan Republik Indonesia. Olehnya itu yang paling utama menjadi perhatian saya yakni air bersih, listrik yang sangat dibutuhkan dan juga sekolah negeri. Tak kalah pentingnya selain perbaikan infrastruktur jalan dan dermaga, ambulans laut sangat diperlukan masyarakat pulau,” paparnya.
Sebagai informasi, Kecamatan Kepulauan Sangkarrang sendiri resmi ditetapkan sebagai kecamatan sejak 2016 lalu. Kecamatan yang merupakan pemekaran dari Kecamatan Ujung Tanah ini terdiri dari tiga kelurahan yang berada di beberapa pulau, yaitu Barrang Lompo, Barrang Caddi, dan Kodingareng.
Penulis: Asrhawi Muin
Editor: Kink Kusuma Rein

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...