Gubernur, Wagub dan Sekda Gelar Halal Bihalal bersama ASN Pemprov Sulsel

Gubernur, Wagub dan Sekda Gelar Halal Bihalal bersama ASN Pemprov Sulsel
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Gubernur Sulawesi Selatan, Nurdin Abdullah dan Wakil Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman serta Sekretaris Daerah Sulsel, Abdul Hayat Gani silaturahmi bersama dalam rangka halal bihalal Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan di Lapangan Upacara Kantor Gubernur Sulsel, Senin (10/6/2019).
 
Halal bihalal ini dihadiri oleh para staf ahli, asisten, kepala biro, kepala dinas dan kepala bagian, pegawai dan honorer lingkup Kantor Gubernur. 
 
Kesempatan ini dimanfaatkan oleh para ASN untuk bermaaf-maafan, apalagi sejak lebaran, banyak di antara mereka baru bertemu termasuk dengan pimpinan daerah. Suasana begitu haru dan penuh kebahagiaan. 
 
“Masih dalam suasana Idul Fitri, saya mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri kepada kita semua yang merayakan, semoga semua ibadah yang kita laksanakan selama ramadhan menjadi berkah bagi kita semua dan menjadikan kita insan yang lebih baik untuk ke depannya,” kata Nurdin.
 
Selanjutnya, Gubernur menyampaikan, kegiatan halal bihalal yang diselenggarakan pada pagi hari ini, selain sebagai kegiatan yang rutin dilaksanakan saat Idul Fitri, Nurdin juga berharap pada acara hari ini juga dapat menjadi momentum untuk memperbaharui komitmen dan meningkatkan semangat dalam memberikan pelayanan bagi masyarakat Sulawesi Selatan.
 
“Saya ingin setelah hari ini, kita semua dapat berlari kencang untuk mengejar berbagai target pembangunan yang sudah kita susun bersama,” ujarnya. 
 
Salah satu ASN yang hadir, Kepala Program Kesbangpol Sulsel, Darmawati, menyambut baik kesempatan ini.
 
“Apalagi ini pertama kalinya untuk Pak Nurdin. Ini membuat kami tambah semangat. Mudah-mudahan seperti apa yang disampaikan kami berkinerja lebih baik,” kata dia.
 
Penulis: Jahir Majid
Editor: Kink Kusuma Rein

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga