Logo Sulselsatu

Jawara di Gowa, PPP Segera Kirim Nama Calon Ketua DPRD

Asrul
Asrul

Jumat, 14 Juni 2019 15:23

Ketua DPC PPP Gowa Nusryam Amin. (Ist)
Ketua DPC PPP Gowa Nusryam Amin. (Ist)

SULSELSATU.com, GOWA – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menjadi jawara pada perhelatan Pileg 2019 khususnya di Kabupaten Gowa.

Partai berlambang kakbah itu berhasil meraih delapan kursi di DPRD Gowa, di antaranya Nur As’ad Hijaz 4.330 suara, Sri Sidarwaty 1.810 suara, Rafiuddin Raping 3.285 suara, HM Basir Bella 1.672 suara, Wahyuni Nurdani 2.502 suara, Asrul Riolo 2.705 suara, Ramli Siddik Dg Rewa 3.833 suara dan HM Dachlan Tawang 2.195 suara.

Ketua DPC PPP Gowa, Nursyam Amin, akan segera mengusulkan nama yang akan mengisi posisi Ketua DPRD Gowa.

Baca Juga : Profil Darwis Daeng Nai Ketua OKK Apersi Sulsel, dari Tukang Batu Jadi Raja Properti

Nursyam mengatakan akan segera menggelar rapat terkait persiapan pengusulan nama kandidat ke DPP PPP untuk mendapatkan rekomendasi. Namun sebelumnya pihaknya tentu akan melaporkan dan berkonsultasi dengan DPW terkait proses penentuan nama yang dimaksud

“Dalam waktu dekat ini kami memang akan membicarakan terkait nama yang akan menjadi calon Ketua DPRD Gowa,” kata Nursyam, Jumat (14/6/2019).

Soal syarat menjadi Ketua DPRD Gowa, Nursyam mengatakan hal tersebut menjadi kewenangan DPW PPP Sulsel dan DPP.

Baca Juga : Raih 12 Kursi di Parlemen, PPP Gowa Minta Amir Uskara Maju Pilkada November 2024

“Kami di DPC mengusulkan minimal tiga nama caleg terpilih, terkait pertimbangan-pertimbangan tersebut itulah yang akan kami konsultasikan ke DPW,” katanya.

Penulis: Asrul
Editor: Hendra Wijaya

 

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...