Logo Sulselsatu

Warga Bontoala Siap Jadi Relawan UQ Sukriansyah di Pilwali Makassar

Asrul
Asrul

Rabu, 19 Juni 2019 08:34

Posko UQ Sukriansyah. (Ist)
Posko UQ Sukriansyah. (Ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tim Pemenangan bakal calon Wali Kota Makassar Sukriansyah S Latief mendapat kunjungan dari warga yang berasal dari Kecamatan Bontoala, Kota Makassar.

Warga Bontoala yang terdiri dari beberapa tokoh masyarakat tersebut mendatangi posko relawan UQ Sukriansyah di Jalan Pengayoman Nomor 21 Makassar.

Mereka memberikan dukungannya ke Sukriansyah S Latief atau yang akrab disapa UQ untuk maju sebagai bakal calon wali kota 2020 mendatang.

Baca Juga : Rudianto Lallo Dukung Penuh Program Kesejahteraan RT/RW Danny-Fatma

Puluhan warga tersebut memberikan dukungannya melalui surat pernyataan dan menyerahkan fotokopi KTP (Kartu Tanda Penduduk ).

“Kami berkunjung ke posko ini untuk memberikan dukungan kepada pak UQ,” kata Yusriana salah satu warga yang hadir, Rabu (19/6/2019).

Sementara itu, Syarifuddin yang juga sebagai perwakilan warga tersebut menilai Sukriansyah merupakan sosok yang mampu memberikan solusi terhadap permasalahan di Kota Makassar.

Baca Juga : Puji Deklarasi ADAMA, Akademisi Anggap Danny-Fatma Paling Siap Jadi Nahkoda

Pengalamannya sebagai mantan wartawan yang bekerja selama puluhan tahun diyakini mampu dan menguasai persoalan sosial dan ekonomi di masyarakat.

Syarif menambahkan bahwa tidak hanya memberikan dukungan, warga ini menyatakan diri siap menjadi relawan yang akan menggalang dukungan dilapangan seperti di kelurahan sampai di tingkat RT/RW.

“Pasca kunjungan ini kami akan aktif mensosialisasikan dan menggalang dukungan untuk Pak Sukriansyah,” kata Syarif.

Baca Juga : Daftar Pencalonan di KPU, Danny Singgung Mutasi Pejabat Pemkot

Sementara itu, salah satu tim pemenangan Sukriansyah yang menerima kedatangan warga, Haeruddin mengatakan bahwa warga ini merupakan simpatisan yang datang untuk memberikan dukungan dan bersedia menjadi relawan.

“Posko ini baru dibuka sejak lima hari yang lalu, walaupun belum dibuka secara resmi namun hampir tiap hari warga berdatangan untuk memberikan dukungan,” ujar dia.

Penulis: Asrul
Editor: Hendra Wijaya

Baca Juga : None: Kalau Tidak Bisa Sejahterakan Masyarakat Maka Kurangi Bebannya

 

Baca Juga : None: Kalau Tidak Bisa Sejahterakan Masyarakat Maka Kurangi Bebannya

 

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...