Logo Sulselsatu

Sekkot Makassar Genjot Persiapan Buloa Jelang Lomba Kelurahan Terpadu Tingkat Provinsi

Asrul
Asrul

Kamis, 20 Juni 2019 17:57

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Setelah menyabet gelar juara umum dalam Iomba kelurahan terpadu tingkat kota, kini kelurahan Buloa, kecamatan Tallo mewakili Kota Makassar berlaga dalam Lomba Kelurahan Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan 2019.

Sekretaris Daerah Kota Makassar, M Ansar mengatakan optimis Buloa dapat kembali menjuarai Iomba tersebut.

Karena itu, ia menggenjot pengerjaan dan pembenahan infrastruktur dan fasilitas yang masuk penilaian agar secepatnya dirampungkan.

Baca Juga : Kapolrestabes Makassar Resmikan Rumah Singgah Balla Barakka di Kecamatan Tallo

“Penilaian dilakukan 4 Juli, tapi kita tidak bisa berhitung kurang 14 hari Iagi. Kalau bisa semua kesiapan sudah rampung paling lambat dalam 11 hari ke depan,” kata Ansar saat melakukan peninjauan langsung ke lokasi Iomba kelurahan terpadu di Buloa, Kamis (20/6/2019).

Waktu tiga hari yang tersisa menurut Ansar bisa dipergunakan untuk mengecek kembali jikalau masih ada haI-hal yang perlu ditambahkan.

Utamanya pada pengerjaan drainase, mantan Kadis PU Makassar ini memastikan semua aliran mengalir keluar.

Baca Juga : Yayasan Hadji Kalla Bantu Peralatan Masak Korban Kebakaran Tallo dan Bontoala

Selain itu, saluran-saluran ini diminta agar ditutupi dengan plat beton berukuran 50 centimeter.

”Untuk memudahkan warga jika sewaktuwaktu akan membersihkan drainase,” jelasnya.

Sekda Ansar juga memerintahkan beberapa bangunan kumuh yang berada di atas drainase segera dibongkar.

Baca Juga : Alamsyah Sahabuddin Salurkan Bantuan BPBD Makassar ke Korban Angin Puting Beliung

“Tentu dengan koordinasi yang baik Lurah, RT/ RW, dan warga setempat,” katanya.

Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...