Logo Sulselsatu

Pemkot Parepare Warning Cabut Izin Usaha yang Malas Bayar Pajak

Asrul
Asrul

Jumat, 21 Juni 2019 08:12

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PAREPARE – Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare warning akan mencabut izin pengusaha yang membandel bayar pajak.

“Kita tegaskan bagi pengusaha agar tidak berbuat nakal dalam membayar kewajiban pajaknya. Jika ada yang berani bermain, kita proses dan kemungkinan izin usahanya kita cabut,” kata Sekkot Parepare Iwan Asaad.

Mengantisipasi hal itu, kata Iwan, Pemkot Parepare menyiapkan alat perekaman pajak online yang dapat monitoring atau memantau seluruh pengusaha, khususnya cafe dan restoran.

Baca Juga : Kanwil DJP Sulselbartra Dukung Pertumbuhan Ekonomi dengan Ikut Bazaar UMKM Kemenkeu Satu Sulsel

“Jadi kita pasang alat ini di sejumlah cafe dan restoran, transaksinya secara otomatis terkoneksi dan terbaca oleh pemerintah daerah dan KPK. Jadi kita tahu berapa besaran pajak dari pengusaha kuliner ini tiap harinya,” ujarnya.

Namun demikian, masih saja ada pengusaha yang membandel mencabut alat perekaman itu agar tidak dapat terpantau.

“Jadi jika ada pengusaha sengaja mencabut alat itu, tetap akan terlihat atau ketahuan melalui aplikasi yang disiapkan,” katanya.

Baca Juga : KALLA Setor Pajak Peling Besar, Raih Penghargaan DJP Sulselbartra

Karena itu, agar pelanggan yang telah menikmati jasa cafe atau restoran diedukasi agar meminta struk pembelian di kasir.

“Jika itu dilakukan, maka secara tidak langsung pelanggan ini membantu pemerintah dalam memungut pajak,” pungkasnya.

Penulis: Andi Fardi
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...