Logo Sulselsatu

Pertama di Makassar, Pizza e Birra Berkonsep Sport and Fun

Asrul
Asrul

Kamis, 27 Juni 2019 22:35

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSARPizza e Birra Sport Bar pertama di Makassar hadir di Mal Phinisi Point.

Mengambil konsep pizza, beer, sport dan fun, Pizza e Birra menawarkan tempat tongkrongan seru kekinian yang dilengkapi dengan berbagai permainan seperti darts, basket arcade, billiard dan permainan lainnya.

Brand Manager Pizza e Birra Sport Bar, Mandati Putri mengatakan outlet Pizza e Birra di Makassar memiliki berbagai permainan yang ditawarkan. Di samping itu, dengan konsep sport, Pizza e Birra Sport Bar akan selalu menawarkan nonton bareng pertandingan-pertandingan olah raga seperti sepakbola, NBA, NFL, MotoGP, dan Formula 1.

Baca Juga : VIDEO: Kebakaran Hebat di Nusa Tamalanrea Indah Makassar, Satu Unit Rumah Ludes Terbakar

Dia menuturkan jika outlet Pizza e Birra Sport Bar di Makassar merupakan outlet terbesar di Indonesia. Pihaknya pun lebih menyasar kaum millenial kalangan menengah ke atas, namun terbuka untuk semua jenjang usia.

“Lebih menyasar kalangan menengah ke atas karena sesuai standar makanan dan minuman yang disiapkan. Makassar juga merupakan kota dengan perkembangan lifestyle yang cukup pesat sehingga Pizza e Birra Sport Bar ini akan mampu diterima,” ujarnya, Kamis (27/6/2019).

Pizza e Birra Sport Bar kata Mandati, akan resmi dibuka pada 28 Juni 2019 . Mandati menyebutkan sudah ada 13 outlet Pizza e Birra di seluruh Indonesia, dan selanjutnya akan kembali buka outlet baru di kota-kota besar di Indonesia.

Baca Juga : VIDEO: Aksi Jambret Terjadi di Jalan Malengkeri III Zchar VI Makassar

Menjadi restoran dengan dominan menyajikan makanan khas Italia, Pizza e Birra Sport Bar juga memberikan berbagai pilihan minuman mulai dari non alkohol hingga beralkohol.

Penulis: Sri Wahyudi Astuti
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Bisnis26 November 2024 14:45
Ekspansi ke Indonesia Timur, Indosat Perkuat Jaringan Cepat di Timika
Indosat memperkuat kehadirannya di Kota Timika sebagai bagian dari upaya mendukung transformasi digital Indonesia Timur....
Makassar26 November 2024 14:45
Danny Pomanto: Kerugian Kota Makassar Berpotensi Capai Rp1 Triliun Akibat Buruknya Pengelolaan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto, mengungkapkan kekhawatirannya terkait kondisi terkini pengelolaan kota Makass...
Metropolitan26 November 2024 14:35
Pemkot Siaga Hadapi Bencana Hidrometeorologi
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto memimpin apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi di Tugu MNEK Pantai Losar...
Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...