Logo Sulselsatu

Wagub Sulsel Puji Inovasi Website Humas Lutra

Asrul
Asrul

Minggu, 30 Juni 2019 13:00

istimewa
istimewa
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Website www.luwuutarakab.go.id, yang menampilkan layanan e-agenda, e-liputan dan google analytics mendapat pujian dari Wakil Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman saat berkunjung ke Stand Humas dan Protokol Luwu Utara pada kegiatan Humas Sulsel Expo 2019, di Phinisi Point Mall, Jalan Metro Tanjung Bunga Kota Makassar Provinsi Sulawesi Selatan, Sabtu (29/6/2019).
Pada kesempatan itu Andi Sudirman didampingi Karo Humas dan Protokol Propinsi Sulsel, Devo Khaddafi.
Pujiannya beralasan, misal jika ada masyarakat yang ingin mengetahui jadwal kegiatan pemda ataupun kegiatan-kegiatan dapat dilihat di website. Begitu pula dengan layanan aplikasi media untuk mengukur pemberitaan yang masuk.
“Pak Wagub dan Karo Humas Protokol Pemprop Sulsel salut dan memberikan apresiasi saat dijelaskan masing-masing fungsi aplikasi yang diintegrasikan di website” ujar Kabag Humas dan Protokol Luwu Utara, Syahruddin
Disinilah letak sinergitas Humas dan Protokol dengan Dinas Kominfo dalam memberikan dan menyebarluaskam informasi kepada masyarakat sesuai tugas pokoknya masing-masing.
“Google analytics misalnya dapat menampilkan statistik pengunjung website, belum lagi statistik media yang masuk itu dapat diukur. Dan ini hanya di temui di website Luwu Utara,” kata Ucok, sapaan akrab Kabag Humas dan Protokol Luwu Utara menambahkan.
Ia juga mengatakan bahwa tampilan-tampilan aplikasi itulah yang menjadi salah satu penunjang Luwu Utara mendapat nominasi terbaik pengelolaan website dalam Humas Sulsel Expo 2019.
Editor: Kink Kusuma Rein

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...