Logo Sulselsatu

Nestapa Messi di Timnas Argentina, Sembilan Turnamen Tanpa Trofi

Asrul
Asrul

Rabu, 03 Juli 2019 11:31

istimewa
istimewa

SULSELSATU.comLionel Messi kembali mengalami nasib sial bersama timnas Argentina. Seolah Messi memang tidak pernah berjodoh dengan gelar juara bersama tim Tango.

Dari sembilan turnamen yang diikuti, Messi tak sekalipun angkat trofi.

Kekalahan 0-2 dari Brasil dalam semifinal Copa America 2019 menambah daftar kegagalan Messi bersama Tim Tango. Hasil yang diraih La Pulga di kancah internasional, berkebalikan dengan capaian prestasi bersama klub di Barcelona.

Baca Juga : Jelang FIFA Matchday Indonesia vs Argentina, Puluhan Ribu Nasabah BRI Antusias Tonton Langsung di SUGBK

Sejak kali pertama mengenakan seragam Albiceleste pada 2006, Messi sudah ikut partisipasi dalam sembilan turnamen di level senior.

Piala Dunia 2006 menjadi ajang senior pertama Messi bersama Argentina. Debut di ajang tertinggi sepak bola antarnegara itu berakhir dengan kekalahan dari Jerman di babak perempat final.

Setahun berselang Messi berpeluang mengangkat trofi Copa America bersama senior-seniornya seperti Juan Sebastian Veron dan Juan Roman Riquelme, namun justru kekalahan telak 0-3 dari Brasil yang didapat Argentina.

Baca Juga : Nikmati Streaming Pertandingan Persahabatan Indonesia dan Argentina dengan Paket Data Smartfren Vision+

Pada 2010, bersama Diego Armando Maradona sebagai pelatih, Messi dipercaya sebagai tulang punggung Tim Tango di Piala Dunia. Kembali Jerman menjadi pengganjal Messi dan kawan-kawan di babak perempat final.

Harapan sukses di Copa America 2011 juga kandas. Ekspektasi meraih gelar di hadapan pendukung sendiri justru berakhir dengan kekalahan di perempat final dari Uruguay yang kemudian menjadi juara.

Piala Dunia 2014 juga menjadi kenangan buruk bagi Messi. Die Mannschaft kembali menjadi pemupus impian sang megabintang yang sudah berhasil mengantar Argentina ke partai final. Gol tunggal Mario Goetze membuat Jerman kembali menaklukkan Argentina.

Baca Juga : Di Dukung BRI, Potensi Perputaran Ekonomi FIFA Match Day Indonesia vs Argentina Diproyeksi Tembus Rp500 Miliar

Dalam dua tahun selanjutnya secara beruntun, Chile mendapat giliran menjadi negara antagonis bagi Messi. Skuat La Roja mengalahkan Argentina pada babak final Copa America 2015 dan 2016 melalui adu penalti.

Pada Piala Dunia 2018, Messi dan Argentina hanya melangkah hingga babak 16 besar. Kekalahan dari Prancis membuat Messi yang mulai menua kembali terancam hampa gelar bersama timnas.

Ancaman tanpa gelar bersama Argentina semakin menjadi setelah kegagalan di Copa America 2019. Messi yang kini berusia 32 tahun, jika tidak memutuskan pensiun dalam waktu dekat, masih memiliki kans tampil di Copa America 2020, atau Piala Dunia 2022 ketika berumur 35 tahun.

Baca Juga : War Tiket Indonesia vs Argentina Mulai 5 Juni, Bisa Bayar Pakai BRImo!

Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Pendidikan22 April 2025 14:14
SMA Athirah Bukit Baruga Berbagi Praktik Mengelola Sekolah Modern di Kantor Bupati Takalar
SMA Islam Athirah Bukit Baruga kembali melanjutkan komitmennya dalam berbagi praktik baik melalui kegiatan “Athirah Menyapa” di Ruang Pola Kantor ...
Sulsel22 April 2025 13:38
Kadis DPPKB Parepare Amarun Agung Hamka Galakkan Gerakan Ayah Teladan Indonesia
SULSELSATU.com, PAREPARE – Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kota Parepare, Amarun Agung Hamka, menggalakkan Ger...
Ekonomi22 April 2025 11:31
Pemkab Gowa Mulai Bentuk Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih
Sebagai bentuk tindak lanjut Surat Edaran dari Pemerintah Pusat, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa melalui Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Gowa mula...
Otomotif22 April 2025 10:40
New CB150 Verza Hadir dengan Warna Terbaru, Tampil Lebih Maskulin
PT Astra Honda Motor kembali menghadirkan penyegaran pada sepeda motor naked sport terlaris, New CB150 Verza....