Logo Sulselsatu

Tabrak Truk Terparkir, Dua Pemuda di Takalar Tewas di Tempat

Asrul
Asrul

Sabtu, 06 Juli 2019 10:35

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Peristiwa kecelakaan lalu lintas (Lakalantas) merenggut dua nyawa pemuda di Jalan Poros Galesong, Desa Tanabangka, Kecamatan Bajeng, Kabupaten Takalar. Peristiwa ini terjadi pada Jumat (5/7/2019) malam.

Kedua korban adalah warga Kecamatan Setempat, yakni Abdul Mustakim (27) dan Heri Adrianto (26).

Baca Juga : VIDEO: Truk Pengangkut Bahan Pokok Terguling di Poros Pangkep

Awalnya, kedua korban yang berboncengan dengan kendaraan bermotor roda dua, yakni Honda Beat bertolak dari arah Sungguminasa, Gowa menuju arah Galesong.

Kedua korban yang diduga menggunakan kecepatan tinggi hingga penerangan motor yang terbatas tiba-tiba dikejutkan dengan sebuah truk terparkir dengan posisi memakan sebagian badan jalan.

Kedua korban tak mampu menghindar hingga menabrak truk terparkir tersebut. Hingga kini, identitas pemilik truk masih ditelusuri Polisi setempat.

Baca Juga : Pelajar Berusia 13 Tahun di Jeneponto Tewas Tertabrak Mobil Mini Bus

“Dari kejadian tersebut kedua korban meninggal dunia di TKP,” kata Kasubag Humas Polres Gowa, AKP Tambunan saat dikonfirmasi sulselsatu, Sabtu (6/7/2019).

Kondisi kedua korban yang mengalami sejumlah luka parah seperti mengeluarkan darah di bagian wajah memicu warga di sekitar lokasi kejadian menangis histeris.

Warga setempat juga sempat menutupi kedua mayat korban di jalanan menggunakan sarung saat belum ada pihak yang melakukan evakuasi.

Baca Juga : VIDEO: Akibat Jalan Licin, Mobil Minibus di Luwu Utara Masuk ke Empang

Sementara itu, kata Tambunan, pihaknya masih terus memburu pemilik truk yang diparkir secara sembarangan tersebut.

“Hingga saat ini pihak kepolisian terus melakukan penyelidikan dan menelusuri kendaraan yang diparkir dan berharap kepada warga masyarakat yang mengetahui identitas kendaraan tersebut untuk melaporkan kepada pihak kepolisian di unit Lakalantas Polres Gowa,” ujar Tambunan.

Penulis: Hermawan Mappiwali
Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...