Logo Sulselsatu

IDP Tegaskan Komitmen Pemkab Lutra Penuhi Hak Pangan Warga

Asrul
Asrul

Rabu, 10 Juli 2019 00:31

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MASAMBA – Komitmen Pemerintah Daerah Kabupaten Luwu Utara untuk mewujudkan hak atas pangan tidaklah main-main. Salah satu wujud komitmen itu adalah membangun kerjasama dengan pemangku kepentingan lainnya.

Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, menyebutkan betapa besar komitmen pemerintah untuk mewujudkan hak atas pangan, meski tantangan yang akan dihadapi pun tidaklah mudah.

“Komitmen pemerintah daerah untuk mewujudkan hak atas pangan sangatlah besar, meski tantangan yang kita hadapi juga tidaklah sedikit. Untuk itu, mulai hari ini, era kompetisi kita akhiri dan era kolaborasi kita mulai,” tutur Indah Putri Indriani (IDP) dalam sebuah pertemuan dengan Oxfam, yang juga dihadiri Kadis Pertanian dan Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Selasa (9/7/2019), di Ruang Command Center Kantor Bupati Luwu Utara.

Baca Juga : Indah Tegaskan Golkar Bakal Usung Kader Maju Pilkada Luwu Utara

Kerjasama dan sinergi yang dibangun bersama dengan Oxfam diharapkan mampu memberikan andil besar terhadap terwujudnya hak atas pangan tersebut. Hanya dengan membangun kolaborasi dan sinergi, lanjut IDP, hak atas pangan tersebut bisa diwujudkan.

“Saya ucapkan terima kasih atas kerjasama dan sinergi yang telah kita bangun dalam beberapa waktu terakhir ini,” kata Bupati perempuan pertama di Sulsel ini.

Sementara itu, Project Manager Oxfam di Indonesia, Widiyanto, menyebutkan, salah satu project Oxfam di Indonesia adalah pemenuhan hak atas pangan, dengan cara melakukan penguatan akses dan kontrol terhadap produsen pangan, utamanya yang berskala kecil. Di mana Oxfam akan bekerjasama dengan petani, nelayan, buruh dan sebagainya.

Baca Juga : Banjir Prestasi, Indah Putri Indriani Dukung Airlangga Hartarto Pimpin Golkar Lagi

“Kedatangan kami selain bersilaturahmi, juga berharap dukungan dari Pemda,” ungkap Widiyanto.

Selain itu, Widiyanto juga mengutarakan keinginannya untuk terus berupaya melakukan kerjasama dalam rangka mendukung tercapainya pembangunan yang berkelanjutan, seperti pengurangan kemiskinan, ketahanan pangan, serta pengurangan ketimpangan dan sebagainya.

“Kami memiliki program yang akan diimplementasikan yaitu penguatan tata kelola pertania, serta penguatan kapasitas dewan ketahanan pangan,” bebernya.

Baca Juga : Muhammad Fauzi Bersama Bupati Lutra Libatkan 37 Pelaku UMKM Pada Acara Buka Puasa Bersama

Bukan itu saja, Oxfam juga akan melakukan penguatan komisi pengawasan pupuk dan pestisida, integrasi pemetaan dan perencanaan tata guna lahan partisipatif dalam inisiatif perluasan wilayah kelola rakyat dan kebijakan ruang daerah dan nasional, implementasi Perpres reforma agraria melalui usulan lokasi prioritas reforma agraria dan pengembangan desa maju reforma agraria, serta sinergi dalam pemberdayaan ekonomi antara pemda dan masyarakat.

Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...