SULSELSATU.com, JAKARTA – Presiden Joko Widodo memastikan bakal memasukkan menteri dari kalangan millenial di kabinet barunya.
Dia mengatakan telah meminta partai politik koalisi pendukung Jokowi-Ma’ruf untuk menyetor nama-nama menteri dari kalangan anak muda.
“Saya minta dari partai juga ada yang muda, ada dari profesional juga,” kata Jokowi ditemui wartawan di gedung Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta, dilansir Detik, Jumat (12/7/2019).
Baca Juga : Jokowi Tunjuk Nadiem Makarim Jadi Menteri
Namun, jika parpol tidak bisa memenuhi permintaan tersebut, Jokowi sendiri yang akan mencari sosok anak muda untuk menjadi menterinya.
“Kalau nggak ada dari partai, kita cari sendiri dari profesional. Profesional muda kan banyak banget profesional-profesional muda,” katanya.
Sebelumnya, Jokowi mengaku sudah memiliki gambaran untuk kabinet periode keduanya. Bahkan sejumlah nama calon menteri sudah dia kantongi.
Baca Juga : PDIP Incar Posisi Menteri Pertanian dan Desa
“Sudah, sudah (ada namanya),” katanya.
Kabinet barunya itu akan segera dia umumkan. Namun, dia belum mau membocorkan kapan waktu pasti pengumuman tersebut.
“Secepatnya,” kata Jokowi.
Baca Juga : Wacana Menteri Millenial di Kabinet Baru Jokowi, Megawati: Asal Pintar
Editor: Hendra Wijaya
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar