Logo Sulselsatu

Adnan Target 2021 Pelebaran Jalan di Malino Rampung

Asrul
Asrul

Minggu, 14 Juli 2019 20:51

Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan. (Ist)
Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan. (Ist)

SULSELSATU.com, GOWA – Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan berharap dapat terus melanjutkan pembangunan di kawasan kota Malino.

Hal tersebut diungkapkannya di sela-sela pembukaan Beautiful Malino 2019 di Hutan Pinus.

Adnan mengatakan, kedepan sebagai langkah pemerintah untuk semakin mendorong potensi wisata di kota penghasil makanan khas tenteng atau olahan kacang gula merah ini pun akan dilakukan berbagai pembangunan. Termasuk perbaikan dan pelebaran jalan poros Makassar-Malino.

Baca Juga : VIDEO: Polisi Gadungan Ditangkap di Gowa Usai Peras Warga

“Pemprov Sulsel pun berkomitmen untuk melanjutkan pelebaran jalan di poros Malino kedepannya. Sehingga target kita di 2021 untuk menyelesaikan pelebaran jalan Malino dapat selesai,” katanya.

Termasuk pula keberadaan hutan pinus yang menjadi icon Kota Malino dapat direkomendasikan kepada Kementerian Lingkungan Hidup (KLH) untuk dijadikan sebagai aset daerah demi pengembangan berkelanjutan di masa akan datang.

“Tahun lalu kami sudah menganggarkan untuk revitalisasi hutan pinus ini sekitar Rp6 miliar. Tapi setelah dilakukan pengecekan ternyata itu bukan aset daerah sehingga dianggap tidak bisa,” ujarnya.

Baca Juga : AdnanKio Dilepas Ribuan Pegawai dan Masyarakat Kabupaten Gowa di Masa Akhir Jabatan

Sementara Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah mengungkapkan, sudah menjadi tugas pemerintah provinsi untuk bisa mensinergikan program apa yang dilakukan pemerintah kabupaten/kota di Sulsel. Salah satunya apa yang akan dilakukan Bupati Gowa dan apa yang menjadi tanggungjawabnya.

Bahkan dirinya pun berkomitmen akan siap melanjutkan pembangunan yang akan dilakukan Pemkab Gowa sesuai aturannya.

“Kita siap melanjutkan pelebaran jalan Malino di tahun depan,” ungkapnya.

Baca Juga : Bupati Adnan Mulai Pamit Jelang Akhir Masa Jabatan

Termasuk, kata Nurdin untuk mengusulkan agar pengelolaan Hutan Pinus yang menjadi tanggungjawab KLH dapat diambil alih oleh pemerintah kabupaten sebagai aset.

Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Politik04 Mei 2025 19:21
Masuk Formatur, Husniah Talenrang Sesumbar Akan Jadikan PAN Pemenang Pemilu di Sulsel
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Bupati Gowa, Sitti Husniah Talenrang ditetapkan sebagai salah satu formatur calon Ketua DPW PAN Sulsel periode 2025�...
Nasional04 Mei 2025 18:39
Purnawirawan TNI-Polri Beri Dukungan Penuh untuk Program Pemerintah Prabowo Subianto
SULSELSATU.com – Sejumlah purnawirawan TNI dan Polri, termasuk tokoh-tokoh ternama seperti Agum Gumelar dan Wiranto, berkumpul untuk menyatakan ...
News04 Mei 2025 17:31
OJK Sulselbar Gelar Gencarkan di 3 Kabupaten, Dorong Inklusi Keuangan Berbagai Kalangan
Kantor OJK Provinsi Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat (OJK Sulselbar) berkolaborasi dengan Sektor Jasa Keuangan dan Pemerintah Daerah tingkat kecama...
Politik04 Mei 2025 16:57
Chaidir Syam Tegaskan Siap Pimpin PAN Sulsel, Janjikan Kepengurusan yang Solid
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Musyawarah Wilayah (Muswil) Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) Sulawesi Selatan yang berlangsung d...