Irwandi Harap PAN Tak Gabung di Pemerintahan Jokowi

Irwandi Harap PAN Tak Gabung di Pemerintahan Jokowi

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pro kontra terhadap bergabungnya PAN ke pemerintahan Joko Widodo-KH Ma’ruf Amin terus bergulir.

Aspirasi dari bawah pun bermunculan, misalnya yang disampaikan Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPW PAN Sulsel Andi Irwandi Natsir.

“Pada intinya semua kader menginginkan PAN berada di luar pemerintahan saja atau oposisi. Kita mencoba mengambil ruang yang tidak diperankan pihak lain,” kata Irwandi di Gedung DPRD Sulsel, Jalan Urip Sumobarjo, Selasa (16/7/2019).

Lebih lanjut, anggota Komisi D DPRD Sulsel ini mengatakan dengan menjadi oposisi adalah suatu konsekuensi dari sikap politik yang mengusung pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno di Pilpres.

“Muaranya adalah pemerintah ini ada yang kontrol dari luar. Agar keseimbangan bisa tercipta dengan baik,” ujarnya.

Penulis: Asrul
Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga