SULSELSATU.com, PAREPARE — Wali Kota Parepare Taufan Pawe mengatakan tahun ini pihanya menargetkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebesar Rp5,85 miliar dari tiga sektor, diantaranya pajak hotel, restaurant dan hiburan.
“Pada sektor pajak hotel ditarget sebesar Rp1,4 miliar, sektor restaurant sebesar Rp4 miliar dan hiburan sebesar Rp450 juta,” ujarnya, Kamis (18/7/2019).
Menurutnya Pemkot Parepare terus mendorong peningkatan PAD setiap tahunnya. “Karena itu merupakan salah satu tolak ukur kemampuan dan sebagai cermin kemandirian suatu daerah,” jelasnya.
Baca Juga : Gerakan Pangan Murah Jadi Solusi Pemkot Tekan Laju Inflasi di Parepare
Dikatan peningkatan PAD menjadi suatu keharusan yang mesti terus diupayakan.
“Salah satu upaya meningkatkan PAD, kita mesti berpikir inovatif dan kreatif dengan mengoptimalkan pendapatan serta menghasilkan sumber baru,” tandas dia.
Penulis: Andi Fardi
Editor: Azis Kuba
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar