Logo Sulselsatu

Polisi Kerahkan 12 Ribu Personel Laga Persija vs PSM di SUGBK

Asrul
Asrul

Sabtu, 20 Juli 2019 14:21

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com – Polda Metro Jaya menerjunkan sebanyak 12.359 personel gabungan untuk mengamankan pertandingan Persija Jakarta melawan PSM Makassar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Minggu (21/7) mendatang.

“Dengan pertandingan tersebut, dari Polda Metro Jaya menyiapkan 12.359 personel gabungan TNI-Polri dan dibantu Pemda, ada dari Dishub, Dinkes,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Argo Yuwono di Mapolda Metro Jaya, Jumat (19/7).

Pengamanan laga Persija versus PSM Makassar terbagi empat ring. Ring satu pengamanan di dalam stadion, ring dua pengamanan di lingkungan stadion. Kemudian ring tiga pengamanan sekitar Gelora Bung Karno (GBK) dan ring empat pengamanan di jalan pintu masuk GBK.

Baca Juga : Asmo Sulsel Bagi Bingkisan Buat Pelanggan di Hari Pelanggan Nasional 2024

Argo menyampaikan pihak kepolisian bakal mengawal kedatangan para suporter ke SUGBK, baik suporter Persija maupun PSM.

“Untuk penonton dari Jakmania dan PSM Makassar, semuanya kita lakukan pengawalan dan semuanya kita koordinasi dengan korlap masing-masing, baik itu dari pemain PSM, penonton PSM, kita koordinasikan, kita lakukan pengawalan,” tutur Argo.

Lebih lanjut, Argo mengimbau kepada para suporter yang akan menonton pertandingan untuk mematuhi aturan yang berlaku. Selain itu, para suporter diimbau untuk tidak merusak fasilitas SUGBK.

Baca Juga : Dua Pemuda Luwu Timur Lolos Akademi PSM Makassar, PT Vale Beri Dukungan untuk Pengembangan Talenta Lokal

“Tidak lakukan perusakan karena itu adalah stadion kebanggaan kita, stadion yang sudah diperbaiki dengan uang rakyat jangan dinodai atau dirusak,” ucap Argo.

Berdasarkan undian final Piala Indonesia 2019 Persija Jakarta ditetapkan sebagai tuan rumah pada leg pertama melawan PSM Makassar. Leg kedua digelar di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Sulawesi Selatan. (CNN)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...