8.103 Camaba Ikuti Tes Jalur UMM UIN Alauddin
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sebanyak 8.103 calon mahasiswa baru (Camaba) Ikuti Tes Jalur Ujian Masuk Mandiri (UMM) UIN Alauddin Makassar.
Hal ini diungkapkan Rektor UIN Alauddin, Prof Musafir Pababbari melalui konferesi pers di Sekretariat Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Gedung Penjaminan Mutu, Minggu (21/072019).
“Alhamdulillah pelaksanaan ujian berjalan lancar, disamping ujian tertulis ada ujian menggunakan komputer. Kemudian camaba yang ikut tes tahun ini capai 8.103 orang yang tersebar di kelompok IPA 2071 orang IPS 2688 orang IPC 3664 orang,” ucapnya.
Terkait jumlah kuota yang akan diterima, Kepala Bagian (Kabag) Akademik, Irwanuddin mengatakan dari 8.103 telah mengikuti tes, jalur UMM menyediakan kuota 2280.
“Kuota awal yang disedikan jalur mandiri yaitu 800 orang, namun kuota melalui empat jalur nasional hanya terpenuhi 3135 orang. Sementera kuota calon mahasiswa baru tahun akademik 2019/2020 itu sebanyak 5415 orang , Jadi untuk menutupi jalur nasional yang tidak terpenuhi kita akan menerima 2280,” jelasnya.
Diketahui, ujian kali ini menggunakan dua sistem yakni, Paper Base Test (PBT) dengan jumlah ruangan 360 terdiri dari kampus II UIN, Pesantren Guppi, MAN Model, MTS Model, MAN 1 Makassar, Pesantren Madani, SD Romang Polong, SD Unggulan Paccinaongan dan Computer Base Tes (CBT) atau ujian berbasis komputer di Laboratorium Komputer FTK dan FST menempati 8 ruangan.
Penulis: Asrul
Editor: Hendra Wijaya
Cek berita dan artikel yang lain di Google News