Logo Sulselsatu

Prabowo, Megawati dan Jokowi Bakal Bertemu Besok

Asrul
Asrul

Selasa, 23 Juli 2019 14:59

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, JAKARTA – Prabowo Subianto akan melakukan pertemuan dengan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri. Pertemuan ini dikabarkan juga dihadiri Presiden Joko Widodo.

Waketum Partai Gerindra Arief Puyono membenarkan rencana pertemuan dua petinggi partai tersebut.

“Kalau tidak ada halangan besok Pak Prabowo , Ibu Mega dan Kangmas Joko Widodo bertemu jam 12.00 WIB,” kata Arief melalui pesan singkat dilansi CNNIndonesia, Selasa (23/7/2019).

Baca Juga : Ditemui Prabowo, Rachmawati Siapkan Hidangan Nasi Liwet

Arief tak merinci lebih detail mengenai agenda pertemuan tersebut. Dia juga mengaku belum mendapat info jelas terkait pertemuan dan di mana lokasi pasti ketiganya akan bertemu.

“Nanti kalau sudah A-1 saya kabari,” kata Arief.

Eks Koordinator Juru Bicara BPN yang kini menjadi Juru Bicara Prabowo, Dahnil Anzar Simanjuntak mengaku tak tahu terkait kabar pertemuan itu.

Baca Juga : Mardani Ali Sera Sebut Manuver Prabowo sebagai Pembohongan Publik

“Waduh, belum tahu saya. Belum ada kabar soal rencana itu,” kata Dahnil melalui sambungan telepon.

Hal sama juga diungkapkan oleh Politisi Gerindra, Andre Rosiade. Dia menyebut tak tahu perihal pertemuan itu akan digelar kapan. Hanya saja menurut dia jika memang ketiganya akan bertemu bersama, maka hal itu akan menjadi sebuah terobosan yang baik untuk bangsa.

“Saya tidak tahu rencana pertemuan kapan, tapi kalau menurut saya kalau bener bu Megawati dan Pak Prabowo bertemu lebih baik bagi bangsa kita mendorong tokoh bangsa ini untuk bertemu,” kata Andre.

Baca Juga : Silaturahmi Politik 4 Tokoh Dinilai Berkaitan dengan Pemilu 2024

“Mereka bersilahturahmi demi bangsa supaya guyub sehingga polarisasi terus turun dan saya mengapresiasi kalau pak Prabowo dan bu Megawati bertemu,” lanjutnya.

Wapres terpilih Ma’ruf Amin yang akan mendampingi Jokowi di periode kedua masa pemerintahannya pun mengaku belum tahu tentang kabar pertemun itu.

Namun tak berbeda dengan Andre, Ma’ruf menyebut tak ada masalah jika keduanya melakukan pertemuan. Apalagi sebelumnya Prabowo juga sudah bertemu dengan Jokowi.

Baca Juga : Sri Bintang Nilai Pertemuan Prabowo-Megawati Tidak Bicarakan Rakyat

“Ya tidak apa-apa bertemu kan kemarin juga sudah bertemu Pak Jokowi dengan Pak Prabowo, sekarang dengan Bu Mega,” katanya.

Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Metropolitan26 November 2024 14:35
Pemkot Siaga Hadapi Bencana Hidrometeorologi
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto memimpin apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi di Tugu MNEK Pantai Losar...
Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...