Logo Sulselsatu

Segini Harga Sekali Posting Iklan di Instagram Ronaldo, Nilainya Fantastis

Asrul
Asrul

Rabu, 24 Juli 2019 09:42

Cristiano Ronaldo. (INT)
Cristiano Ronaldo. (INT)

SULSELSATU.com – Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo disebut-sebut menjadi atlet olahraga dengan tarif iklan termahal di Instagram. Dari laporan HopperHQ yang dikutip The Sun, Rabu 24 Juli 2019, tarif iklan di Instagram Ronaldo mencapai £784 ribu (Rp13,6 miliar) perposting.

Tarif nan fantastis ini sebenarnya tidak mengherankan. Sebab Ronaldo memiliki jumlah follower yang sangat luar biasa banyak, yaitu mencapai 176 juta.

Sementara di posisi dua termahal ditempati bintang Paris Saint Germain (PSG), Neymar dengan tarif £580 ribu, berkat 121 juta follower.

Baca Juga : Tiga Kali Cetak Gol, Ronaldo Tembus Papan Top Skor Saudi Pro League

Disusul megabintang Barcelona, Lionel Messi di tempat ketiga dengan tarif £521 ribu. Ini berkat 123 juta follower yang dimilikinya.

Di daftar 10 atlet dengan tarif iklan Instagram termahal, delapan di antaranya merupakan para pemain sepakbola profesional.

Sementara dua sisanya berasal dari cabang olahraga lain. Yaitu pebasket Lebron James (50 juta follower) dengan tarif £219 ribu di posisi lima.

Baca Juga : Ronaldo Akhiri Paceklik, Quattrick di Laga Al Wehda Kontra Al Nassr

Satu atlet non sepakbola lainnya adalah Virat Kohli (36 juta follower) di urutan sembilan. Atlet Kriket ini memiliki tarif iklan £158 ribu.

Berikut ini 10 atlet olahraga kelas dunia dengan iklan termahal di Instagram seperti dilansir The Sun:

1. Cristiano Ronaldo £784 ribu perposting
2. Neymar £580 ribu perposting
3. Lionel Messi £521 ribu perposting
4. David Beckham £287 ribu perposting
5. Lebron James £219 ribu perposting
6. Ronaldinho £206 ribu perposting
7. Gareth Bale £175 ribu perposting
8. Zlatan Ibrahimovic £161 ribu perposting
9. Virat Kohli £158 ribu perposting
10. Luis Suarez £148 ribu perposting

Baca Juga : Pelatih Al Nassr Rudi Garcia Sebut Ronaldo Bakal Kembali ke Eropa

Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...