SULSELSATU.com, SELAYAR – Bupati Selayar, Muhammad Basli Ali, memimpin rapat koordinasi tim satgas percepatan pembangunan kelistrikan Kabupaten Kepulauan Selayar bersama PLN ULP, Selasa (23/7/2019).
Rapat ini dihadiri Asisten Administrasi Selayar Dahlul Malik, Manager PLN ULP Selayar Muhammad Hami, kepala OPD dan stakeholder terkait.
Sesuai Keputusan Bupati Kepulauan Selayar Nomor 428/VII/Tahun 2019 tugas satgas adalah membantu PLN dalam percepatan pembangunan kelistrikan, berkomunikasi dengan pihak internal terkait, dan berkomunikasi dengan masyarakat.
Baca Juga : Sangat Tangguh, Basli Ali Tanpa Lawan di Musda Golkar Selayar
Basli berharap tim satgas bekerja masksimal agar listrik di daerah ini bisa normal. Sebab bantuan listrik hanya bisa terealisasi jika PLN tidak menemui kendala dan hambatan.
“Saya sudah bertemu dengan GM PT PLN Unit Induk Pembangkitan dan Penyaluran (UIKL) Sulawesi bahkan baru-baru ini saya bertemu dengan Direktur Bisnis Regional Sulawesi PT. PLN Syamsul Huda bersama beberapa kepala divisi PLN pusat. Bantuan Insya Allah segera akan datang tapi dengan catatan tidak ada hambatan di daerah karena jika ada hambatan, maka bantuan tidak akan dibangun,” kata Basli.
“Untuk itu, mari kita maksimalkan kesempatan ini. Jika persoalan di lapangan, biarlah kabupaten yang menyelesaikan dengan pendekatan kepada masyarakat karena mesin di sini sebenarnya mampu menyuplai tapi masih banyak masyarakat yang tidak mau ditebang pohonnya yang tumbuh di atas jaringan PLN yang nantinya bisa berakibat fatal, misalnya meledaknya trafo akhirnya listrik padam dan keluhan listrik padam muncul lagi, kesalahan jatuh lagi pada PLN. Jadi, kami juga berharap kepada PLN Selayar agar juga segera mengidentifikasi pohon-pohon yang tumbuh di atas jaringan PLN dan lebih intens untuk komunikasi langsung dengan pemerintah setempat terkait jalur yang akan dilalui peremajaan jaringan dan pembangunan jaringan baru,” harap Basli.
Baca Juga : Survei Pilkada Selayar, Petahana Basli Terancam Tumbang
Ph Manager PLN ULP Selayar, Muhammad Hami meminta stakeholder terkait agar nantinya bersama-sama memberikan pengertian kepada masyarakat soal kendala-kendala yang dihadapi. (rls)
Editor: Hendra Wijaya
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar