Logo Sulselsatu

Kapal Ditpolair Polda Sulsel Meledak, 1 Polisi Tewas

Asrul
Asrul

Kamis, 25 Juli 2019 08:13

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sebuah kapal milik dari Direktorat Kepolisian Perairan (Dit Polair) Polda Sulsel mengalami ledakan besar pada Rabu, 24 Juli 2019 sore kemarin. Naasnya, insiden ini memakan korban jiwa.

“Almarhum meninggal di RS (Bhayangkara-atas nama AKP Tombong) karena kecelakaan kemarin,” kata Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Pol Dicky Sondani dikonfirmasi Sulselsatu, Kamis (25/7/2019) pagi.

Baca Juga : 12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024

Insiden tersebut terjadi di dermaga kapal kantor Dit. Polair Polda Sulsel, Jalan Ujung Pandang, Makassar.

Dikonfirmasi lebih lanjut, Kepala Rumah sakit atau Karumkit Bhayangkara Polda Sulsel, Kombes Pol, dr Farid Amansyah, membeberkan, korban mengalami sejumlah luka serius pada sekujur tubuhnya, seperti patah tulang pada paha kanan dan kiri hingga nyawanya gagal tertolong.

“Informasinya memang berada di kapal,” kata dr Farid.

Baca Juga : Aktivis Desak Polda Sulsel Selidiki 16 Brand Skincare

Selain korban meninggal dunia, satu anggota polisi yang juga berada di atas kapal bersama almarhum AKP Tombong, Brigpol Syamsuddin harus naik ke meja operasi usai juga menderita luka yang cukup serius.

“Sementara dilakukan operasi atas nama Brigpol Syamsusddin karena mengalami patah tulang dan luka robek yang serius, infeksi yang cukup serius,” kata dr Farid.

Hingga kini, Polda Sulsel belum memberikan keterangan lebih lanjut soal penyebab insiden berdarah itu.

Baca Juga : Rugikan Negara Hingga Rp84 Miliar, Ini Deretan Kasus Korupsi yang Diungkap Polda Sulsel

Penulis: Hermawan Mappiwali
Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...