Dinkes Parepare Gelar Workshop Keselamatan Pasien

Dinkes Parepare Gelar Workshop Keselamatan Pasien

SULSELSATU.com, PAREPARE – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Parepare menggelar workshop pelatihan keselamatan pasien, Kamis (25/7/2019). Kegiatan ini diikuti sejumlah tenaga kesehatan dan Kepala Puskesmas se-Kota Parepare.

Sekertaris Daerah Kota Parepare Iwan Asaad tampil sebagai pembawa materi. Ia menjelaskan, mutu pelayanan kesehatan merupakan isu yang saat ini menjadi perhatian besar baik Pemerintah, swasta maupun masyarakat.

“Pemenuhan terhadap akses pelayanan yang bermutu menjadi kewajiban yang harus dipenuhi oleh penyedia pelayanan kesehatan. Untuk mendukung hal tersebut maka Dinas Kesehatan menyelenggarakan Workshop Keselamatan Pasien,” kata Iwan, yang juga merupakan Plt Kadis Kesehatan.

Iwan juga menekankan agar pihak Puskesmas terus menjaga dan memperkuat standar mutu pelayanan kesehatan.

“Persaingan di dunia pelayanan kesehatan membuat Puskesmas dan Rumah Sakit dituntut selalu memperbaiki diri,” katanya.

Dia berharap, dengan workshop ini peserta lebih memahami konsep Keselamatan Pasien sebagaimana dimaksud di Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 11 Tahun 2017 tentang Keselamatan Pasien.

“Dan mampu menerapkannya dalam melaksanakan pelayanan kesehatan kepada masyarakat,” bebernya.

Penulis: Andi Fardi
Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga