Logo Sulselsatu

Pemkot Parepare Sosialisasikan Perda IMD dan Pemberian ASI Esklusif

Asrul
Asrul

Sabtu, 27 Juli 2019 08:40

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PAREPARE – Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare terus mensosialisasikan peraturan daerah (Perda) nomor 2 tahun 2019, terkait Inisiasi Menyusui Dini (IMD) dan Pemberian ASI Ekslusif terhadap bayi baru lahir. Tujuannya agar memberikan pemahaman dan pengetahuan kepada masyarakat.

Sekretaris Kota (Sekkot) Parepare, H.Iwan Asaad mengatakan, sosialisasi ini untuk memberikan edukasi kepada Ibu atau calon Ibu, kepada perawat, tenaga kesehatan di puskesmas dan balai kesehatan lainnya.

“Ini merupakan bagian dari tugas mereka untuk mengingatkan dan mengharuskan kepada setiap ibu yang melahirkan untuk memberikan hak pada bayi, dalam hal ini hak untuk mendapatkan ASI Ekslusif dari ibunya,” ujar Iwan, yang juga Plt Kadis Kesehatan Parepare.

Baca Juga : Gerakan Pangan Murah Jadi Solusi Pemkot Tekan Laju Inflasi di Parepare

Menurut Iwan, agar lebih mengefektifkan jalannya Perda itu, pihaknya menempatkan pengawas independen di setiap rumah sakit maupun puskesmas.

“Tenaga kesehatan dan pengawas independen mesti bersinergi. Sehingga dapat terlihat apakah perda ini berjalan efektif atau tidak. Apakah setiap perawat atau para medis yang melayani ibu yang melahirkan, tetap dihimbau atau tetap disarankan untuk memberikan ASI Ekslusifnya kepada bayi yang baru lahir atau tidak. Ini merupakan tugas pengawas independen,” jelasnya.

Penulis: Andi Fardi
Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...