Logo Sulselsatu

Sambut Peringatan HUT RI, Aston Makassar Gelar Bakti Sosial

Asrul
Asrul

Sabtu, 03 Agustus 2019 19:21

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Menyambut hari kemerdekaan Republik Indonesia (RI), Aston Makassar Hotel & Convention Center bersama RSGM Ladokgi TNI AL Yos Sudarso dan Yayasan Anak Bangsa menggelar kegiatan sosial bertajuk edukasi kesehatan gigi dan mulut anak.

Kegiatan yang diselenggarakan di Ballroom Aston Makassar Hotel ini mengundang 150 murid dari SD Bulogading di Jalan Samiun, Makassar.

General Manager Aston Makassar, Joko Budi Jaya mengatakan edukasi ini perlu ditanamkan sejak dini untuk anak-anak agar mencegah terjadinya dampak negatif bagi tumbuh kembang anak. Selain itu, juga masih perlu peranan orang tua dalam kehidupan sehari-hari.

Baca Juga : Archipelago International Travel Agent Gathering di Makassar

“Melalui edukasi kesehatan gigi dan mulut anak, kampanye stop bullying dan kampanye bebas plastik yang dilakukan hari ini, harapannya dapat memberikan pengetahuan kepada anak-anak sejak dini agar selalu peduli akan tiga poin penting yang telah disampaikan,” jelas Joko Budi, Sabtu, (3/8/2019).

Manajemen Aston Makassar Hotel kata Joko, juga bekerjasama dengan PMI Kota Makassar dalam menggelar donor darah dan periksa gigi gratis yang dibuka untuk umum. Dari kegiatan tersebut, manajemen berhasil mengumpulkan 50 kantong darah.

“Kegiatan ini rutin kami adakan setiap tahunnya untuk menanamkan kepedulian kepada sesama,” tambahnya.

Baca Juga : Aston Makassar Hadirkan Menu Baru, Harga Mulai Rp35 Ribu

Penulis: Sri Wahyudi Astuti
Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...