Logo Sulselsatu

Dinas Ketahanan Pangan Luwu Utara Gelar Festival Pangan Lokal B2SA

Asrul
Asrul

Rabu, 07 Agustus 2019 16:32

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, LUTRA Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Luwu Utara menggelar Lomba Cipta Menu Festival Pangan Lokal Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman (B2SA) Tingkat Kabupaten Luwu Utara Tahun Anggaran 2019 di Gedung Arma Karya Masamba, Rabu (7/8/2019).

Kegiatan yang dibuka Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, ini diikuti 15 Kecamatan di Luwu Utara dengan melibatkan unsur PKK Kecamatan dan KWT Desa. Bupati Indah Putri Indriani dalam sambutannya berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut.

“Outcome dari sebuah kegiatan adalah bagaimana kegiatan itu bisa terus berlanjut, dan yang paling penting adalah bagaimana kegiatan itu bermanfaat dan dapat dikembangkan dengan usaha yang produktif dan ekonomis,” ujar Bupati beralias IDP ini.

Baca Juga : DKP Sulsel Sebut Bahan Pangan di Pasar Senggol Bebas Bahan Berbahaya

Ia berharap kegiatan ini dapat menumbuhkan minat masyarakat untuk mengolah potensi pangan lokal menjadi pangan sehat dan aman dengan komposisi gizi seimbang. “Saya lihat penyajiannya beda dengan tahun lalu, karena saat ini menggunakan lunchbox,” katanya.

Sebelumnya, Kepala Bidang Konsumsi dan Keamanan Pangan, Aisyah, dalam laporannya mengatakan, kegiatan ini bertujuan mendorong penerapan konsumsi pangan beragam, bergizi, seimbang dan aman (B2SA) dengan memanfaatkan pangan lokal.

“Kita berharap ini dapat mendorong inovasi dalam pengembangan olahan pangan lokal yang bernilai komersial,” sebut Aisyah. Ia menyebutkan, pemenang lomba ciptta menu kali ini berhak mewakili Luwu Utara untuk lomba yang sama di tingkat provinsi.

Baca Juga : Ketua TP PKK dan Kadis Ketapang Makassar Dorong Penguatan Budidaya Pisang Lewat Festival Pangan

“Insya Allah, pelaksanaan Lomba Cipta Menu Tingkat Provinsi akan dilaksanakan pada Minggu III September 2019 mendatang,” imbuhnya. Berikut hasil penilaian lomba Festival Pangan Lokal B2SA. Juara I diraih Kecamatan Rampi, juara II Baebunta dan juara III Baebunta Selatan.

Panitia juga menyediakan hadia bagi juara harapan I, II dan III, yang masing-masing diraih oleh Kecamatan Sukamaju Selatan, Masamba dan Tanalili. Para pemenang langsung menerima hadiah yang diserahkan langsung Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani. (rls)

Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...