Logo Sulselsatu

Korps “Hijau Lumut” Sita Perhatian Warga Sultan

Asrul
Asrul

Rabu, 07 Agustus 2019 23:59

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, LUTRA – Ada yang menarik di Kecamatan Sukamaju Selatan (Sultan). Jika diperhatikan, hampir di setiap kegiatan yang melibatkan orang banyak, entah itu pesta perkawinan, kegiatan pemerintahan, atau hajatan lainnya, selalu hadir korps “hijau lumut” yang tak lain adalah Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) yang dulu disebut Hansip.

Kehadiran mereka di setiap kegiatan keramaian adalah bagian dari tanggung jawab mereka selaku Satlinmas yang harus selalu hadir di tengah-tengah masyarakat, khususnya di wilayah di mana mereka ditugaskan.

Kehadiran mereka bukan pelengkap keramaian, melainkan sebagai perpanjangan tangan aparat pemerintah dalam upaya menciptakan rasa nyaman.

Baca Juga : VIDEO: Kebakaran di Desa Tolada Luwu Utara, Rumah Ludes Terbakar

Bahkan kehadiran mereka di acara-acara keramaian selalu menyita perhatian warga karena memberikan warna dan nuansa tersendiri bagi masyarakat.

“Ini salah satu bentuk tanggung jawab mereka selaku petugas yang diharap selalu hadir di masyarakat,” kata Camat Sultan, Anjas Rusli, Rabu (7/8/2019), saat dimintai tanggapannya soal keberadaan satlinmas.

Ia mengapresiasi apa yang dilakukan Satlinmas di wilayah kerjanya.

Baca Juga : VIDEO: Warga di Lara Luwu Utara Protes Jalan Rusak, Tanam Pohon Pisang di Tengah Jalan

“Salut kepada mereka yang dengan sukarela mengamankan setiap hajatan atau kegiatan di masyarakat, termasuk saat ronda atau jaga malam. Bahkan dengan berseragam lengkap,” tutur Anjas Rusli yang mengaku bangga dengan kehadiran Satlinmas di tengah-tengah masyarakat. (rls)

Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...