Logo Sulselsatu

Pemkot Parepare Gelar Festival Cipta Menu Pangan Non Beras

Asrul
Asrul

Kamis, 15 Agustus 2019 12:00

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PAREPARE – Pemkot Parepare melalui Dinas Ketahanan Pangan bekerjasama dengan Tim Penggerak PKK melaksanakan Festival Cipta Menu Pangan Non Beras, di area Kebun Raya Jompie, Kamis (15/8/2019).

Pada kesempatan itu, Wakil Wali Kota Parepare, H Pangerang Rahim mengatakan, pelaksanaan festival cipta menu pangan non beras sebagai upaya memantapkan ketahanan pangan di daerah.

“Pembangunan ketahanan pangan merupakan agenda penting dalam peningkatan ekonomi. Pemkot Parepare telah melakukan berbagai langkah dan kebijakan untuk mewujudkan ketahanan pangan di daerah,” ujarnya.

Baca Juga : DKP Sulsel Sebut Bahan Pangan di Pasar Senggol Bebas Bahan Berbahaya

Menurutnya, saat ini Parepare telah meningkatkan produksi beras, jagung serta membudidayakan bawang merah, bahkan mulai mengembangkan pembudidayaan tanaman dengan sistem hidroponik yang ramah lingkungan.

“Syukur Alhamdulillah, berkat kerja keras yang telah dilakukan, meskipun Kota Parepare tidak memiliki lahan pertanian yang luas, namun hal itu tidak berarti bahwa produksi pertanian tidak mengalami peningkatan,” katanya.

Dari segi kemandirian pangan, lanjut Pangerang, Parepare dihadapkan dengan bertambahnya jumlah penduduk. Artinya memerlukan penambahan pangan untuk dikonsumsi, kebutuhan yang terus meningkat ini mesti menjadi perhatian.

Baca Juga : Ketua TP PKK dan Kadis Ketapang Makassar Dorong Penguatan Budidaya Pisang Lewat Festival Pangan

“Sampai saat ini konsumsi sebagian besar masyarakat kita masih didominasi oleh beras, sementara konsumsi bahan pangan lainnya seperti umbi-umbian, kacang-kacangan, pangan hewani, maupun sayur dan buah masih di bawah anjuran,” tandasnya.

Penulis: Andi Fardi
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...