Logo Sulselsatu

Dewan Tinjau Pasar Arango di Sinjai Barat

Asrul
Asrul

Kamis, 15 Agustus 2019 21:58

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, SINJAI – Anggota Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sinjai melakukan kunjungan ke Pasar Arango, Desa Arabika, Kecamatan Sinjai Barat, Kamis (15/8/2019).

Kunjungan ini merupakan tindak lanjut dari laporan warga terkait rencana rehabilitasi pasar. Para pedagang menganggap rehabilitas pasar akan merugikan pemilik kios dengan adanya rencana pengurangan luas bangunan, dimana kios pasar merupakan milik pribadi masyarakat.

Ketua Komisi III DPRD Sinjai, Bahar mengatakan bahwa pihaknya berkunjung ke lokasi guna melihat langsung seperti apa keadaan yang sebenarnya di lapangan. Selebihnya persoalan ini diserahkan ke pihak pemerintah Kecamatan Sinjai Barat.

Baca Juga : Sekretaris DPRD Sinjai Kunjungi Posko Covid-19 di Perbatasan Daerah

“Sebab bagaimanapun pihak kecamatan selaku pemerintah setempat yang berhak memfasilitasi masyarakatnya supaya nantinya tidak ada yang dirugikan,” ujarnya.

“Kami hanya memfasilitasi dan mempertemukan Disperindag dengan warga agar benar-benar melihat bangunannya jangan sampai ada pihak yang dirugikan. Selebihnya kita serahkan ke Camat Sinjai Barat bagaimana solusinya,” katanya.

Dalam kunjungan ini turut hadir anggota Komisi III DPRD lainnya yakni Wirawan Hamsah, Chaeril Anwar, Nurbaya Toppo, A. Herman Mappijanci, dan Camat Sinjai Barat.

Baca Juga : Corona Mewabah, DPRD Sinjai Tak Terima Aspirasi

Penulis: Andi Irfan Arjuna
Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Bisnis26 November 2024 14:45
Ekspansi ke Indonesia Timur, Indosat Perkuat Jaringan Cepat di Timika
Indosat memperkuat kehadirannya di Kota Timika sebagai bagian dari upaya mendukung transformasi digital Indonesia Timur....
Makassar26 November 2024 14:45
Danny Pomanto: Kerugian Kota Makassar Berpotensi Capai Rp1 Triliun Akibat Buruknya Pengelolaan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto, mengungkapkan kekhawatirannya terkait kondisi terkini pengelolaan kota Makass...
Metropolitan26 November 2024 14:35
Pemkot Siaga Hadapi Bencana Hidrometeorologi
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto memimpin apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi di Tugu MNEK Pantai Losar...
Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...