Logo Sulselsatu

Dandrem 141 Toddopuli Lantik Tiga Dandim Baru

Asrul
Asrul

Kamis, 15 Agustus 2019 23:42

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, JENEPONTODanrem 141 Toddopuli, Kolonel Inf Suwarno melantik tiga perwira TNI yang akan bertugas sebagai Komandan Kodim di tiga daerah yakni Parepare, Gowa, dan Jeneponto. Pelantikan ini berlangsung di Markas Kodim 1425 Jeneponto, Jl. Lanto Dg Pasewang, Kamis (15/8/2019).

Ketiga Dandim baru yang dilantik yakni Dandim 1405 Mallusetasi Parepare Letkol Kav Ali Syaputra Siregar, Dandim 1409 Gowa Letkol Arhanud Muhammad Suaib, dan Dandim 1425 Jeneponto Letkol Inf Irfan Amir.

“Kegiatan yang baru saja kita saksikan selain merupakan dinamika internal satuan juga merupakan bagian dari sistem pembinaan personel yang biasa disebut tour of duty dan tour of area yang menjadi bagian dari dinamika pada organisasi TNI,” ujar Kolonel Suwarno.

Baca Juga : Kepedulian Lingkungan PT Vale Dipuji Danrem 141 Toddopuli, Patut Jadi Contoh Perusahaan Tambang Lain

Menurutnya, kegiatan seperti ini sudah menjadi tuntutan dan kebutuhan organisasi yang bertujuan untuk meningkatkan kinerja satuan dalam rangka keberhasilan pelaksanaan tugas pokok

“Di sisi lain serah terima jabatan dan penyerahan tugas wewenang dan tanggung jawab jabatan seperti ini juga dimaksudkan untuk memberikan penyegaran dalam suasana kehidupan satuan serta merupakan bagian dari pembinaan personel,” ujar Kolonel Suwarno.

Ia berharap, pejabat yang baru saja dilantik agar mengembangkan kemampuannya sebagai perwira yang bersangkutan dalam dimensi kepemimpinan manajerial serta profesionalisme.

Baca Juga : Wali Kota Parepare Terima Kunker Danrem 142/TP, Ini yang Dibahas

“Tunjukkan prestasi dedikasi dan loyalitas serta motivasi yang tinggi agar pelaksanaan tugas ke depan terlaksana secara optimal,” kata Suwarno.

Penulis: Dedi
Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video01 Mei 2025 23:13
VIDEO: Kericuhan Aksi May Day di Bandung, Massa Aksi Rusak dan Bakar Mobil Polisi
SULSELSATU.com – Aksi Hari Buruh di Bandung, Kamis (1/5/2025) berlangsung ricuh. Sekelompok orang berpakaian hitam membunyikan petasan dan melempar ...
OPD01 Mei 2025 22:05
Usai Sidak RS Mangkrak, Komisi D DPRD Makassar Jadwalkan RDP Bahas Temuan Lapangan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komisi D DPRD Kota Makassar akan segera menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) usai melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke...
Hukum01 Mei 2025 21:53
PERLUHMI Didorong Jadi Mitra Strategis Pembinaan Hukum Nasional
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Organisasi profesi memiliki peran penting dalam menjaga integritas dan meningkatkan profesionalisme anggotanya. Hal ini d...
Video01 Mei 2025 20:36
VIDEO: Prabowo Curhat ke Buruh: Empat Kali Kalah, Tetap Didukung
SULSELSATU.com – Presiden RI Prabowo Subianto mengaku buruh tetap setia mendukungnya meski sempat gagal empat kali dalam kontestasi politik. Curhat ...