SULSELSATU.com, SELAYAR – Kelurahan Benteng, Kabupaten Kepulauan menggelar mengadakan sosialisasi dampak narkoba bagi generasi muda di Gedung PKK, Kamis (22/8/2019). Peserta sosialisasi berasal dari para siswa Sekolah Menengah Atas se-Kecamatan Benteng.
Kegiatan sosialisasi tersebut dibuka secara resmi oleh Sekretaris Kecamatan Benteng, H. Nur Taufik, S.Sos., yang dalam sambutannya menyampaikan agar para siswa tidak ada yang menyalahgunakan narkoba karena narkoba terbukti dapat merusak masa depan bangsa di negara manapun termasuk Indonesia.
“Kami minta kepada bapakiIbu untuk memberikan bimbingan kepada keluarga kita. Arahkan pada pembinaan sosial dasar, terutama kesehatan dan pendidikan karena bangsa kita menjadi bangsa yang maju, bangsa kita harus cerdas, pendidikan kita harus baik, dan pendidikan yang baik ditandai oleh mutu dan kualitas yang baik. Mari kita mulai dari diri kita, dari Kelurahan Benteng,” ujarnya.
Baca Juga : Pj Gubernur Sulsel Cek Kesiapan Pemilu, Pengendalian Inflasi dan Stunting di Selayar
Lurah Benteng, Andi Anwar mengaku bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan yang pertama dilakukan pada tahun ini yang bersumber dari dana kelurahan dan merupakan bantuan langsung dari presiden.
Dia menyampaikan bahwa tujuan kegiatan ini adalah untuk membina dan memberikan kesadaran kepada anak didik terlebih Kelurahan Benteng adalah ibu kota kecamatan sekaligus ibu kota kabupaten yang merupakan ikon Kabupaten Kepulauan Selayar yang harus menjadi contoh yang baik untuk kelurahan yang lain bahkan kecamatan yang lain.
“Kami informasikan juga bahwa kemarin Kelurahan Benteng juga mengadakan kegiatan bagi kader posyandu. Sementara hari ini ada dua kegiatan, yaitu sosialisasi dampak narkoba bagi generasi muda yang bertempat di Gedung PKK dan pelatihan kewirausahaan bertempat di Aula Kantor Kelurahan Benteng,” tutupnya. (rls)
Baca Juga : Pengumuman! Bank Sulselbar Buka Payment Point Mal Pelayanan di Kabupaten Kepulauan Selayar
Editor: Hendra Wijaya
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar