Logo Sulselsatu

Lisdayanti Maksimalkan Kinerja di DPRD Makassar Jelang Akhir Masa Jabatan

Asrul
Asrul

Minggu, 25 Agustus 2019 10:30

istimewa
istimewa
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Anggota DPRD Makasdar Fraksi Gerindra Lisdayanti Sabri akan mengakhiri masa jabatannya sebagai legislator 9 September mendatang.
Meski begitu, Anggota Komisi A DPRD Makassar itu tetap memaksimalkan kinerjanya sebagai anggota dewan dengan menghadiri dan terlibat dalam berbagai agenda kedewanan, termasuk pembahasan APBD Perubahan Tahun 2019.
“Saat ini kami memang fokus menyelesaikan pembahasan APBD Perubahan, pagi siang dan malam kita melakukan rapat untuk menyelesaikan pembahasannya,” kata Lisda, Ahad (25/8/2019).
Anggota Badan Anggaran ini menambahkan bahwa, dia akan berjuang semaksimal mungkin agar kepentingan warga Kota Makassar bisa terakomodir dalam penganggaran di APBD Perubahan.
“Karena kami berpikir bahwa kepentingan masyarakat Makassar yang jauh lebih utama, biar hari libur kita masuk kantor untuk mengawal dan menyelesaikan pembahasan APBD Perubahan ini,” ujarnya.
“Sebelum mengakhiri masa jabatan kami, kita juga akan melakukan rapat komisi dengan SKPD menyangkut pembahasan Ranperda Perubahan APBD Tahun 2019,” lanjutnya.
Terakhir Lisda menyampaikan akan menyelesaikan tugas-tugasnya sebagai legislator Makassar.
“Kami tetap melaksanakan tugas dengan baik hingga masa jabatan berakhir. Tugas yang dilaksanakan juga sudah sesuai dengan rencana kerja atau renja yang telah disusun,” kata dia.
Penulis: Asrul
Editor: Kink Kusuma Rein

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...