Logo Sulselsatu

Pemda Lutra Hadiri HUT Koperasi di Bulukumba

Asrul
Asrul

Minggu, 25 Agustus 2019 16:00

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, BULUKUMBA – Pemerintah Daerah Kabupaten Luwu Utara melalui Dinas Perdagangan, Perindustrian, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (DP2KUKM), ikut memeriahkan HUT ke-72 Koperasi Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan yang dipusatkan di Tanjung Bira, Bukulumba, pada 23 – 25 Agustus 2019.

Kegiatan ini dihadiri Kepala DP2KUKM, Muhammad Kasrum.

Sebagai tuan rumah, Pemda Bulukumba menggelar berbagai kegiatan seperti jalan santai, jalan sehat, donor darah, bakti sosial dan pameran UKM.

Baca Juga : Cegah Penyebaran Covid-19, Pemda Lutra Pakai Absensi Retina Mata

Pameran UKM juga diikuti Luwu Utara sebagai peserta.

“Pameran UKM juga kita ikuti dengan melibatkan para pelaku UKM di Lutra,” kata Kepala DP2KUKM, Kasrum, Ahad (25/8/2019).

Menariknya, kata Kasrum, produk UKM yang dipamerkan rupanya menarik minat para pengunjung pameran yang datang dari berbagai daerah di Provinsi Sulawesi Selatan.

“Dalam pameran UKM banyak pengunjung dari berbagai daerah yang mengagumi produk UKM yang kita pamerkan. Bahkan tidak sedikit yang membelinya,” beber Kasrum.

Mengutip sambutan Sekretaris Menteri Koperasi Ruli Indrawan, mantan Asisten Administrasi Umum ini menyebutkan HUT Koperasi ini dilaksanakan dengan tujuan menciptakan reformasi total koperasi menuju revolusi industri 4.0.

“Pak Sekmen Koperasi berharap seluruh kegiatan HUT Koperasi ini bermanfaat dan koperasi bisa meningkat lebih maju lagi,” ujarnya.

Editor: Kink Kusuma Rein

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video26 November 2024 22:36
VIDEO: Jelang Pencoblosan, Gakkumdu Luwu Timur Amankan 121 Amplop Berisi Uang Rp200 Ribu
SULSELSATU.com – Sentra Gakkumdu Luwu Timur mengamankan 121 amplop menjelang pemungutan suara Pilkada 2024. Amplop tersebut diduga milik salah s...
Video26 November 2024 20:47
VIDEO: Ibu di Morowali Utara Bertemu Anak yang Hilang Selama 26 Tahun Silam
SULSELSATU.com – Seorang ibu di Morowali Utara, Sulawesi Tengah bertemu dengan anaknya yang hilang selama 26 tahun. Momen haru tersebut terekam ...
Pendidikan26 November 2024 19:00
Selamat! Ini Daftar Pemenang Festival Vokasi Satu Hati Regional 2024
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) resmi mengumumkan pemenang Festival Vokasi Satu Hati Regional 2024 dengan Tema The Wait Is Over....
Video26 November 2024 18:37
VIDEO: Viral, Seorang Ibu Nangis Keluhkan Pelayanan Puskesmas
SULSELSATU.com – Sebuah video memperlihatkan video amatir seorang ibu yang menangis keluhkan pelayanan Puskesmas. Kejadian itu terjadi di Puskes...