https://www.facebook.com/sulselsatuberita/videos/436170163653739/?t=2
SULSELSATU.com – Untuk pertama kalinya sepanjang 14 tahun ini, penampakan bangkai Kapal Titanic dalam bentuk video terekam sangat jelas. Video ini diambil memakai kamera khusus berspesifikasi tinggi.
Bangkai Kapal Titanic ini berada di kedalaman Samudera Atlantik, 400 kilometer lepas Pantai Newfoundland, Kanada.
Baca Juga : Kanada Buka Peluang Kerja Sama dengan Makassar
Penyelaman yang dilakukan oleh tim yang dipimpin oleh Investor Ekuitas, Victor Vescovo ini memperlihatkan kondisi bangkai Titanic yang semakin memprihatinkan.
Bangkai kapal itu rusak parah karena paparam erosi garam laut, bakteri pemakan logam dan arus laut yang kuat.
Rekaman itu juga dapat membantu para ilmuwan memprediksi bagaimana kondisi bangkai kapal terebut dan membuat ulang dalam bentuk 3D di masa depan dan visualisasi realitas virtual kapal tersebut.
Baca Juga : VIDEO: Akhirnya, Tiga Astronot Kembali Mendarat di Bumi
Meskipun sudah rusak, para peneliti mengatakan puing-puing kapal itu masih tetap mengesankan.
Video Editor: Andi Hermanto Editor: Kink Kusuma Rein
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar