Logo Sulselsatu

KPPSI: THM yang Rusak Identitas Kota Lebih Baik Ditutup

Asrul
Asrul

Senin, 26 Agustus 2019 14:37

THM Planet Pool di Parepare. (ist)
THM Planet Pool di Parepare. (ist)

SULSELSATU.com, PAREPARE – Tempat Hiburan Malam (THM) Planet Pool yang berlokasi di Mattirotasi, menjadi trending topik dan perbincangan hangat masyarakat Kota Parepare pascainsiden perkelahian beberapa waktu lalu.

Ketua Komite Perjuangan Penegakan Syariat Islam (KPPSI) Kota Parepare, Syaiful Amir, ikut angkat bicara terkait persoalan itu.

Menurutnya, jika THM itu terindikasi melanggar aturan baik formal undang-undang maupun agama, maka sudah pasti THM itu perlu dievaluasi bahkan ditutup.

Baca Juga : VIDEO: Kebakaran Lahan Kosong di Belakang Kantor Dispora Parepare

THM yang merusak identitas Parepare sebagai kota santri dan ulama, lebih baik ditutup, agar tidak mencoreng generasi muda kita dari upaya demoralisasi,” ujarnya, Senin (26/8/2019).

Ia mengaku, mendukung pemerintah daerah dan aparat penegak hukum untuk melakukan penelitian THM yang dinilai merusak citra daerah.

Terpisah, Wali Kota Parepare, HM Taufan Pawe mengaku, segera melakukan evaluasi dan memeriksa kembali izin usaha THM Planet Pool. Bahkan Satpol-PP telah diperintahkan agar mencari keterangan, apakah ada warga sekitar yang terganggu dengan adanya THM itu.

Baca Juga : Tiba di Parepare, Pj Gubernur Sulsel Tebar Benih Udang Vaname dan Tanam Pisang Cavendish

“Saya lihat izin usahanya untuk biliar, bukan untuk semacam diskotik apalagi jualan minuman keras. Karena itu kita akan evaluasi kembali izinnya, terkait perkelahian yang terjadi, kita serahkan kepada aparat hukum yang melidik,” tandasnya.

Penulis: Andi Fardi
Editor: Hendra Wijaya

 

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...