Logo Sulselsatu

Komisi C DPRD Makassar Ancam Boikot APBD-P 2019, Ini Masalahnya

Asrul
Asrul

Selasa, 27 Agustus 2019 15:15

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Perubahan tahun 2019 terancam tak disahkan.

Anggota Komisi C DPRD Makassar Andi Amrullah Djaya mengatakan, penyebabnya lantaran Plt Kadis PU Makassar Muh Ansar tak pernah hadir dalam rapat bersama Komisi C.

Muh Ansar selain menjabat Plt Kadis PU Makassar, dia juga adalah Sekretaris Daerah Kota Makassar.

Baca Juga : Sidak Bangunan Melanggar di Jl Gunung Bulusaraung, Komisi C DPRD Tuding Dinas Tata Ruang Makassar Kongkalikong

“Ini bisa terancam molor, bahkan bisa tidak disahkan, karena salah satu dinas yaitu Plt Dinas PU (Muh Ansar) itu tidak pernah hadir dalam rapat anggaran di Komisi C, sementara ada hal urgen yang harus kita minta keterangan tentang ada utang belanja di dinasnya,” ujar AMI akronim nama legislator Fraksi Hanura itu di Gedung DPRD Makassar, Selasa (27/8/2019).

AMI menambahkan bahwa, utang belanja tersebut berkisar Rp10 miliar, dan butuh penjelasan dari Ansar selaku pemegang kuasa anggaran di Dinas PU

“Utang belanja ini kurang lebih Rp10 miliar, yang harus jelaskan ini adalah Plt Dinas PU. Kita sangat sayangkan karena APBD Perubahan ini membicarakan tentang kemaslahatan orang banyak khususnya di Kota Makassar. Tetapi sampai sekarang ini tiga kali dipanggil tidak pernah ada. Jadi kita tidak akan selesaikan ini pembahasan jika kadis tidak hadir,” imbuhnya.

Baca Juga : IMB dan Amdal Bermasalah, Dewan: Hotel Mercure Cacat Administrasi

Melihat kondisi ini, AMI mendesak agar Pj Wali Kota Makassar Iqbal Suhaeb melakukan evaluasi terhadap Muh Ansar, kalau perlu diganti.

“Sangat diharapkan pelaksana tugas PU ini menjadi pertimbangan kepada PJ Walikota untuk bisa dicari penggantinya. Selaku Sekda kalau dia melakukan ini, berarti dia juga tidak memiliki etika dalam pembahasan anggaran. Ini kan pembahasan anggaran untuk masyarakat Makassar,” pungkasnya.

Penulis: Asrul
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar05 Mei 2025 14:07
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar di bawah kepemimpinan Wali Kota Munafri Arifuddin dan Wakil Wali Kota Aliyah Mustika Ilham (...
Makassar05 Mei 2025 14:06
Roadshow CitraCosmetic dan Paragon Sukses Upgrade Skill Affiliator Makassar
SULSELSATU.com MAKASSAR – CitraCosmetic bersama Paragon sukses menggelar roadshow bertajuk “Affiliate Marketing Mastery: Dari Pemula hingg...
News05 Mei 2025 13:12
Bumi Karsa Konsisten Raih Indonesia Best CSR Award 2025 dari The Iconomics
Komitmen Bumi Karsa dalam mendukung keberlanjutan lingkungan melalui program “Bumi Karsa Peduli Lingkungan” sepanjang 2024 membuahkan hasil memban...
Sulsel05 Mei 2025 13:02
Dari Rumah Jabatan Bupati Sidrap ke Baitullah, Syaharuddin Alrif Resmi Lepas 263 Jemaah Haji Tahun Ini
SULSELSATU.com, SIDRAP – Di bawah langit malam yang bersahabat, halaman Rumah Jabatan Bupati Sidrap di Jalan Lanto Dg. Passewang dipenuhi raut wajah...