SULSELSATU.com, WAJO – Wawancara lintas sektor dan wawancara tingkat pimpinan dalam rangka re akreditasi di Puskesmas Salewangeng dari tingkat Madya menuju Paripurna, Jumat 30 Agustus 2019.
Pada kesempatan tersebut Bupati Wajo, Amran Mahmud menjawab semua pertanyaan tim akreditasi.
“Kami dari Pemerintah Kabupaten Wajo memang mempersiapkan untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat Kabupaten Wajo,” ujar Bupati Wajo.
Baca Juga : Amran Mahmud Teken Komitmen Penyelenggaraan MPP di KemenPAN-RB
Ia juga mengatakan bahwa layanan yang terbaik itu ada tiga, yang pertama bagaimana layanan bisa cepat, kedua layanan mudah, sehingga masyarakat merasa dimudahkan dalam layanan mereka dan yang ketiga terkait kelengkapan sarana dan prasarana yang memadai yang memiliki standar akreditasi.
“Inilah tujuan akreditasi ini, harus jadi pegangan kita dan apa yang jadi temuan dan sumbang saran dari tim survei itu baik sekali, lakukan sesuai dengan aturan yang ada, terkait ketenagaan kita kualifikasi dan ditingkatkan, evaluasi, serta perseorangannya dan supaya terus mengingatkan kepada kami supaya kita terus di dalam koridor yang diharapkan, kita anggarkan secara bertahap apa yang bisa terkait kalibrasi alat kesehatan kita,” kata Amran Mahmud.
Editor: Kink Kusuma Rein
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar