SULSELSATU.com, WAJO – Pemkab Wajo menggelar zikir dan doa bersama menyambut tahun baru Islam 1 Muharram 1441 Hijriyah di Masjid Agung Ummul Qura, Sabtu (31/8/2019).
Bupati Wajo Amran Mahmud mengatakan, bahwa hijrah adalah melakukan sebuah perubahan untuk memperbaiki peradaban.
“Wajo ini harus kita rubah mulai dari sisi ekonomi, segi kualitas ahlak karimah, juga dari segi intelektual, kita harus hasilkan ilmuwan-ilmuwan dari segi religi, kita akan panen iman dan takwa. Ini yang mau dirubah, jadikan momentum hijrah ini sebagai perubahan semangat kita,” ujar Amran saat membawakan tausiah.
Baca Juga : Rayakan Tahun Baru Islam, YIC Al-Markaz Al-Islami Bakal Gelar Haflah Tilawatil Quran dan Muhasabah Diri
“Kalau bukan kita sendiri yang merubah nasib, maka akan mustahil akan berubah, visi dari pemerintahan sekarang yaitu ingin mencapai hidup yang sejahtera, salah satu indikatornya adalah perbaikan religi,” katanya.
Amran menjelaskan visi misinya lima tahun ke depan seperti masyarakat religius, masyarakat cerdas dan perbaikan ekonomi.
“Saya fokus membangun manusia-manusia yang religi utamanya anak-anak generasi millenial yang menjadi harapan kita, generasi ini memasuki era revolusi industri 4.0. Era ini adalah era kemajuan, semua serba cepat melalui HP bisa beli makanan, melalui HP kita sudah tidak kesasar kemana-mana,” katanya. (rls)
Baca Juga : Peringatan Tahun Baru Islam di Jeneponto, Iksan: Beri Pelayanan dengan Ikhlas
Editor: Hendra Wijaya
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar