SULSELSATU.com, PAREPARE – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Parepare menggelar rapat paripurna pengucapan sumpah atau janji anggota DPRD masa jabatan 2019-2024, di lantai II gedung DPRD, Senin (2/9/2019).
Ketua DPRD Parepare, Kaharuddin Kadir mengatakan, sebanyak 25 anggota DPRD terpilih yang mengucapkan sumpah atau janji sebagai legislator periode 2019-2024.
“Kita ucapkan selamat menjabat kepada 25 orang yang terpilih sebagai anggota DPRD periode 2019-2024,” ujarnya.
Baca Juga : Seluruh Fraksi di DPRP Parepare Sepakat Lanjutkan Pembahasan Ranperda Perubahan RPJMD
Menurut Kaharuddin, rapat paripurna pengucapan sumpah ini merupakan proses akhir dari sebuah politik.
“DPRD adalah wakil rakyat yang tampil memperjuangkan hak-hak masyarakat, serta sebagai mitra yang kritis bagi pemerintah daerah,” katanya.
Pengucapan sumpah atau janji anggota DPRD terpilih dipandu Ketua Pengadilan Negeri Parepare, yang disaksikan Walikota, Wakil Walikota, Dandim 1405/Mlts, Kapolres, Kajari, BUMN, BUMD dan tamu undangan lainnya.
Baca Juga : Parepare Zona Hijau Covid-19, Rahmat Sjamsu Alam Minta Pemerintah Jangan Lengah
Penulis: Andi Fardi
Editor: Awang Darmawan
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar