Logo Sulselsatu

BPBD Makassar Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran

Asrul
Asrul

Selasa, 03 September 2019 12:38

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Bidang Rehabilitasi dan Rekonstruksi (RR) pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Makassar bergerak cepat menyalurkan bantuan stimulan kepada korban kebakaran. Bantuan yang diberikan berupa balok, seng, paku dan tripleks untuk membangun hunian sementara.

Kabid RR BPBD Kota Makassar, Maharuddin mengungkapkan, dalam sepekan terakhir atau di awal September ini terjadi kebakaran di 6 lokasi berbeda.

Baca Juga : VIDEO: Perang Petasan di Malam Tahun Baru Picu Kebakaran di Tinumbu

“Kebakaran mengakibatkan 20 rumah yang terkena dampak, dengan rincian 10 rumah yang rusak berat atau hangus terbakar dan 10 rusak ringan,” ungkap Mahar, sapaan akrab Maharuddin.

Tim assesmen BPBD dibantu pihak kelurahan sudah melakukan proses identifikasi dan verifikasi menghitung jumlah kerusakan.

“Bantuan sudah disalurkan di tiga lokasi, yakni di Jalan Moha Kelurahan Antang, di Jalan Toa Daeng Kelurahan Batua dan di Jalan Abu Bakar Lambogo 1 Kelurahan Bara-Barayya,” kata Mahar.

Baca Juga : BPBD Makassar Kunjungi Titik Rawan Banjir di Bukit Batu, Terpantau Aman

Bantuan secara bertahap disalurkan kepada korban yang terdampak kebakaran.

“Secepatnya tim RR BPBD menyalurkan bantuan material ini. Satu atau dua hari ini bantuan akan tersalurkan semua,” ucap Mahar.

Mahar berharap, bantuan ini bisa membantu dan meringankan beban warga yang rumahnya rusak akibat terdampak bencana.

Baca Juga : BPBD Catat 48 Titik Rawan Banjir di Makassar

“Semoga ini bisa membantu warga merekonstruksi atau memperbaiki rumah yang rusak” harapnya saat ditemui di gudang BPBD Kota Makassar.

Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Bisnis15 April 2025 11:50
Perkuat Layanan Mining Logistic, Kalla Lines Tambah Armada Baru
Kalla Lines kembali menunjukkan keseriusannya dalam memperkuat layanan logistik maritim....
Sulsel15 April 2025 10:20
Gurita Beku Bantaeng Berhasil Tembus Pasar Mexico untuk Pertama Kalinya
SULSELSATU.com, BANTAENG – Komoditas asal Sulawesi Selatan (Sulsel) kembali berhasil menembus pasar global. Senin (14/4) sebanyak 22 ton gurita ...
Sulsel15 April 2025 10:07
Bupati Gowa Hadiri Pembukaan STQH Ke-XXIII, Harapkan Peserta Tampil Maksimal
Bupati Gowa Sitti Husniah Talenrang menghadiri langsung pembukaan Seleksi Tilawatil Qur’an dan Musabaqah Hadist (STQH) XXIII Tingkat Sulsel yang dig...
Sulsel15 April 2025 09:53
Jelang Kongres, AFK Barru Terima Calon Nahkoda Baru
SULSELSATU.com, BARRU – Panitia kongres Asosiasi Futsal Kabupaten (AFK) Barru menerima calon nahkoda baru dalam periode 2025-2029 di Sekretariat...