Logo Sulselsatu

Sekretaris DPRD Makassar Pastikan Legislator Lama Masih Terima Gaji

Asrul
Asrul

Rabu, 04 September 2019 09:58

Suasana rapat pembahasan APBD Perubahan 2019 oleh Banggar DPRD Makassar. (Ist)
Suasana rapat pembahasan APBD Perubahan 2019 oleh Banggar DPRD Makassar. (Ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Makassar, Andi Sadly mengatakan gaji terakhir anggota dewan lama periode 2014-2019 akan diterima di bulan September ini, meski masa kerja 29 anggota dewan yang berakhir masa kerjanya tidak genap satu bulan.

“Tetap full gaji, tunjangan juga begitu. Kita tetap berikan untuk hitungan satu bulan gaji,” kata Sadly di Kantor DPRD Makassar, Rabu (4/9/2019).

Baca Juga : DPRD Makassar Soroti Masalah Pajak dan Parkir, Gelar RDP Bersama Pengelola Kafe

Hitungan masa kerja lima tahun dalam satu periode anggota DPRD yakni selama 60 bulan.

“Jika gaji di bulan September tidak diberikan, maka perhitungan tidak cukup 60 bulan. Periode lalu pun begitu,” ujar dia.

Untuk diketahui, Anggota DPRD Kota Makassar masa jabatan 2014-2019 akan berakhir 9 September ini.

Baca Juga : Berkat LinkUMKM BRI Pengusaha Ini Mampu Naik Kelas, Kembangkan Produk dan Perluas Skala Usaha

Dari 50 Anggota DPRD Makassar lama, 29 tidak terpilih kembali pada Pileg 2019 lalu.

Penulis: Asrul
Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Hukum06 Mei 2025 21:10
Kanwil Kemenkum Sulsel Ikuti Rakor Virtual Optimalisasi Layanan Pendaftaran Jaminan Fidusia
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkum Sulsel) mengikuti Rapat Koordinasi Virtual bertaju...
OPD06 Mei 2025 21:02
Aset Reklamasi Belum Rampung, DPRD Sulsel Desak Kepastian dari PT Yasmin dan Pemprov
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Panitia Kerja (Panja) DPRD Provinsi Sulawesi Selatan melakukan kunjungan lapangan ke kantor PT Yasmin Bumi Asri yang berl...
Hukum06 Mei 2025 20:24
Kurang dari 24 Jam Pasca Dilaporkan, Polisi Ringkus 5 Terduga Pelaku Curnak di Bulukumba
SULSELSATU.com, BULUKUMBA – Tim Resmob Polres Bulukumba bersama personel Polsek Kindang berhasil mengungkap kasus pencurian ternak (curnak) yang ter...
Makassar06 Mei 2025 19:50
Bantuan Alat Pertanian untuk Warga Barombong, Andi Tenri Uji Apresiasi Respons Cepat DPP Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Aspirasi warga Barombong akhirnya membuahkan hasil. Dinas Perikanan dan Pertanian (DPP) Kota Makassar menyalurkan bantuan...