Logo Sulselsatu

39 Perguruan Tinggi Bakal Hadiri ELTIC 2019 FKIP Unismuh Makassar

Asrul
Asrul

Rabu, 04 September 2019 12:38

Erwin Akib. (IST)
Erwin Akib. (IST)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhammadiyah Makassar menggelar English Language Teaching Internasional Conference (ELTIC) pada 6-8 September 2019. Perhelatan internasional ini akan diikuti oleh 39 perguruan tinggi dari dalam maupun luar negeri.

Acara ini rencananya bakal digelar di Hotel Condotel, Jalan Jend. M. Jusuf, Kota Makassar.

Hal itu diungkapkan Dekan Unismuh" href="https://www.sulselsatu.com/topik/fkip-unismuh">FKIP Unismuh Makassar Erwin Akib, dalam rilis yang diterima sulselsatu, Rabu (4/9/2019),

Baca Juga : BI Sulsel Bersama Unismuh Kolaborasi Hadirkan Pelatihan Sertifikasi Halal Bagi UMKM

Konferensi ini akan menghadirkan narasumber dari berbagai negara yaitu, Prof Meera Srinivas dari The English and Foreign Language University India, Dr Shiri Shafiel Ebrahimi dari Universitas Teknologi Malaysia, Prof Rob Waring dari Notre Dame Seshin University, Japan, Prof John Evar Strid dari Northern Illionis University, USA, Dr. Anne Keary dari Monash University, Australia dan Prof Endang Fauziati dari Universitas Muhammadiyah Surakarta.

Kegiatan ini juga dirangkaikan dengan Business Meeting Asosiasi Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris seluruh Indonesia (APSPBI).

“Acara ini akan diikuti oleh 85 presenter dan 40 partisipan dari kalangan dosen dan guru. Presenter dari mahasiswa 334 orang. Sedangkan peserta Business Meeting APSPBI sebanyak 33 orang,” kata Erwin.

Baca Juga : Disbudpar Sulsel-Unismuh Teken MoU KKN Desa Wisata

Ketua Prodi Pendidikan Bahasa Inggris Unismuh Ummi menambahkan bahwa tema yang diusung yaitu pembelajaran Bahasa Inggris pada era revolusi industri 4.0.

“Pengajaran bahasa Inggris selama ini membutuhkan masukan dari beberapa ahli dan beberapa pakar. Untuk itu, kegiatan ini diramu dalam bentuk konferensi yang melibatkan guru, dosen dan mahasiswa,” kata dia.

Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...