Logo Sulselsatu

Kembalikan Formulir ke PDIP, UQ: Saya Akan Perbaiki Makassar

Asrul
Asrul

Jumat, 13 September 2019 12:36

Sukriansyah S Latief mengembalikan formulir pendaftaran ke DPC PDIP Makassar. (Sulselsatu/Asrul)
Sukriansyah S Latief mengembalikan formulir pendaftaran ke DPC PDIP Makassar. (Sulselsatu/Asrul)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Bakal calon Wali Kota Makassar Sukriansyah S Latief mengembalikan formulir pendaftarannya ke DPC PDI Perjuangan di Jalan Serigala, Makassar, Jumat (13/9/2019).

UQ sapaannya diantar puluhan tim suksesnya, disambut langsung Ketua DPC Andi Suhada Sappaile, Sekretaris DPC Mesakh Raymond Rantepadang, Ketua Penjaringan Raisul Jaiz dan sejumlah petinggi PDIP.

Di hadapan elite DPC PDIP, UQ berjanji akan memperbaiki Kota Makassar dari berbagai sektor.

Baca Juga : Rudianto Lallo Dukung Penuh Program Kesejahteraan RT/RW Danny-Fatma

“Saya sebenarnya sudah di Jakarta, tetapi banyak yang meminta dan mensupport agar kembali ke Makassar untuk melakukan perbaikan,” kata Staf Ahli Menteri Pertanian Amran Sulaiman itu.

UQ juga mengatakan bukan orang baru di PDIP, telah berjuang bersama sejak periode pertama Presiden Joko Widodo hingga di periode kedua ini.

“Saya ketua Relawan Sahabat Rakyat sejak pertama kali Pak Jokowi maju, sampai sekarang ini. Jadi kita sudah bersama dengan PDIP telah lama, insya Allah partai ini akan bersama dengan kita nanti,” tutur dia.

Baca Juga : Puji Deklarasi ADAMA, Akademisi Anggap Danny-Fatma Paling Siap Jadi Nahkoda

Penulis: Asrul
Editor: Hendra Wijaya

 

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...