Logo Sulselsatu

Ketua TP PKK Wajo Hadiri Pengajian Rutim di Rujab Gubernur

Asrul
Asrul

Selasa, 24 September 2019 08:32

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, WAJO – Pengajian rutin secara bergiliran kabupaten/kota dengan tema menata Hidup di bawah naungan cinta Allah bersama Ustaza Harisa Tipa Abidin digelar di Rujab Gubernur, Minggu (22/9/2019).

Kegiatan ini merupakan tindak lanjuti surat Ketua TP. PKK Provinsi Sulawesi Selatan tanggal 20 September 2019 terkait undangan pengajian dan Silaturahim, dimana TP PKK Provinsi akan melaksanakan pengajian rutin secara bergiliran Per Kabupaten Kota, dan Kabupaten Wajo terjadwal untuk bulan ini.

Hadir dalam pengajian ini dari Ibu Tim Penggerak PKK Kabupaten Wajo beserta Pengurus Kabupaten Ibu Tim Penggerak PKK 14 Kecamatan beserta pengurus Tim Penggerak PKK Kecamatan, Dekranasda, BKMT, Aisyiah, Muslimah Wahda, Kemursyidahan IMDI, Aisyiyah, Garbi Women dengan jumlah peserta 123 orang.

Baca Juga : Kejar Target Eliminasi TBC, Pemprov Sulsel Terbitkan Pergub

Pengajian ini dipimpin langsung Ibu Ketua TP PKK Kabupaten Wajo Hj. Sitti Maryam, S.Sos., M.Si dengan sekaligus menghdiri pengajian rutin bulanan TP PKK Provinsi Sulsel yang merupakan program kerja Pokja 1 dimana untuk bulan September 2019 ini merupakan giliran TP PKK Kabupaten Wajo dan Kabupaten Soppeng.

Dalam sambutannya Ketua TP PKK Provinsi Sulsel Hj. Liestiaty menyampaikan bahwa pengajian rutin ini dilaksanakan sekali sebulan di rujab gubernur yang di jadwalkan bergantian dengan semua kabupaten di Sulsel dan hari ini adalah Kabupaten Wajo dan Kabupaten Soppeng dan dengan adanya pengajian ini, semua bisa mempererat tali silahturahmi dengan semua ketua dan anggota PKK yang ada di Sulsel.

“Dan pada kesempatan ini saya juga ingin menyampaikan kepada ketua dan seluruh anggota PKK untuk menjalankan program kerjanya dengan baik,” Jelas Hj. Liestiaty.

Baca Juga : Satgas Percepatan Investasi Sulsel Dibentuk, Target Pertumbuhan Ekonomi Hingga 8 Persen

“Saya mengharapkan kita sebagai perempuan untuk tetap menjaga kesehatan khususnya terhadap penyakit kanker dengan cara deteksi secara dini serta menghindari pemakaian botol minum sekali pakai,” Hj. Liestiaty menambahkan.

Sementara itu, ketua TP PKK Kabupaten Wajo Hj. Sitti Maryam, S.Sos.,M.Si menyampaikan bahwa maksud dan tujuan pengajian itu dilaksanakan adalah untuk mempererat hubungan silaturahmi antar ketua dan anggota PKK Se-Provinsi Sulsel sekaligus untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan terhadap tuhan YME. (rls)

Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...