Logo Sulselsatu

Progres Pembangunan Tol Layang AP Pettarani Baru Capai 32,5 Persen

Asrul
Asrul

Rabu, 25 September 2019 11:14

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sejumlah pihak yang tergabung dalam pembangunan tol layang Jalan AP Pettarani Makassar menghadap Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah.

Perusahaan tersebut seperti PT Nusantara Infrastruktur, PT Wijaya Karya Beton, PT Bosowa Marga Nusantara dan PT Cipta Graha Abadi.

Projects Maneger PT. Wijaya Karya Beton, Didi Rustadi menjelaskan, jalan tol yang dikerjakan sejak 2 April 2018 hingga 17 September 2019 sudah mencapai persentase 32,5 persen.

Baca Juga : Disebut Masuk Tim Pemenangan Paslon di Pilgub Sulsel, Ini Kata Nurdin Abdullah

Dia mengungkapkan, awalnya pembangunan tol layang AP Pettarani ditarget rampung pada Februari 2020, namun dipastikan molor karena terhambat pemindahan pipa PDAM.

“Pekerjaan kami targetkan bulan Februari 2020, tapi sedikit terlambat pak ada galian pipa ari PDAM,” kata Didi Rustadi saat memberikan persentase di Rujab Gubernur Sulsel, Rabu (25/9/2019).

Sekedar diketahui proyek senilai Rp 1.6 triliun itu merupakan kategori proyek konstruksi sipil, jenis proyek jalan dan jabatan berlokasi di Kota Makassar dengan konstruksi spesifik box girder.

Baca Juga : Iksan Iskandar Bersama Warga Jeneponto Terharu Saat Bertemu Nurdin Abdullah

Jangka waktu kerja 813 hari sedangkan waktu pemiliharaan 365 hari. Untuk panjang jalan tol sendiri total kurang lebih 4.375 meter, lebar jalan main road 2 x 10,3 meter lebar jalan ramp 7,0 meter.

Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah mendukung, penuh pembangunan infrastruktur jalan tol ini. Dia mengaku, jalan tol akan mendongkrak perekonomian.

“Iya kami mendukung penuh pak, bahkan kalau bisa dilanjutkan sampai ujung jalan Andi Pangerang Pettarani. Dan kalau bisa kami juga berharap, kalau bisa sampai di Takalar aja pak, supaya tambah bertumbuh ekonomi baru masyarakat,” kata Nurdin.

Baca Juga : Taufan Pawe Temui Nurdin Abdullah, Begini Reaksi Relawan

Penulis: Jahir Majid
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Bisnis24 Oktober 2024 16:26
Kalla Toyota Hadirkan Konsep Baru Empat Dealer di Sulsel
Kalla Toyota baru saja melakukan refreshment tampilan beberapa dealernya dengan mengusung konsep pengalaman yang menyenangkan....
Politik24 Oktober 2024 15:15
Kampanye di Bara-baraya, Ini Janji Amri Arsyid Jika Terpilih Pilwali Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Calon Wali Kota Makassar nomor urut empat, Amri Arsyid menemui warga Kelurahan Bara-Baraya Induk, Kecamatan Makassar,...
OPD24 Oktober 2024 15:06
Cicu dan Appi Harap Pimpinan DPRD Makassar Baru Adaptif dalam Kebijakan Pusat
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Empat pimpinan definitif DPRD Kota Makassar periode 2024-2029 resmi diambil sumpahnya pada Kamis (24/10/2024). Ketua ...
Politik24 Oktober 2024 15:03
Pelantikan Pimpinan DPRD, Pjs Wali Kota Makassar Harap Perkuat Sinergitas
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pjs Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, menyampaikan ucapan selamat kepada anggota DPRD Makassar yang baru saja dilantik...