Logo Sulselsatu

Kakanwil Ditjen Perbendaharaan Sulsel Monev DAK dan Dana Desa di Pinrang

Asrul
Asrul

Rabu, 25 September 2019 17:56

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PINRANG – Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Direktorat Jenderal (Ditjen) Perbendaharaan Provinsi Sulsel, Sudarmanto, bersama Kepala Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Kota Parepare, Nursaid, beserta jajarannya berkunjung ke Kantor Bupati Pinrang, Rabu (25/9/2019).

Sudarmanto mengatakan, kunjungan itu dimaksudkan sebagai monitoring dan evaluasi terkait percepatan penyaluran DAK fisik dan Dana Desa.

“Ini merupakan perintah Menteri Keuangan RI agar memantau APBN yang ada di tiap kabupaten/kota. Dimana kami dianjurkan bertemu dengan kepala daerahnya agar dilakukan koordinasi,” ujarnya.

Baca Juga : VIDEO: Kericuhan saat Tarkam di Pinrang, Panitia Hentikan Seluruh Pertandingan

Menurut Sudarmanto, seluruh kegiatan yang dianggarkan melalui APBN mesti ada capaian output yang jelas.

Pada kesempatan itu, sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Pemkab Pinrang melaporkan progres proyek pengerjaan yang menggunakan APBN, baik yang telah selesai maupun sementara berjalan.

“Harus diakui, Kabupaten Pinrang termasuk daerah yang ada di Sulsel paling baik progres pemanfaatan APBN,” kata Kepala KPPN Parepare, Nursaid.

Baca Juga : VIDEO: Viral, Polisi Menangis Lihat Kondisi Bocah Korban Penganiayaan Ayah Kandung di Pinrang

Tempat sama, Wakil Bupati Pinrang, Alimin menyampaikan aspirasinya kepada Kanwil Ditjen Sulsel dan KPPN Parepare atas monev yang digelar.

Ia mengaku, Pemkab Pinrang sangat berhati-hati terkait persoalan anggaran. Karena itu, seluruh SKPD diimbau agar bekerja profesional dan transparan dalam penanganan penyaluran DAK fisik dan dana desa.

“Selain itu, saya imbau agar Inspektorat dapat lebih jeli dalam mengawasi aparat yang mengelola dana alokasi khusus ini. Mari kita sama-sama mengawal dan mengawasi,” tutupnya.

Baca Juga : VIDEO: Pria di Pinrang Sandera Anaknya dan Ancaman Bunuh, Nangis saat Ditangkap

Penulis: Andi Fardi
Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...