Logo Sulselsatu

Syahar Santuni Pengemudi Ojol yang Ditabrak RAISA

Asrul
Asrul

Senin, 30 September 2019 09:58

Syahruddin Alrif. (ist)
Syahruddin Alrif. (ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Jiwa kemanusiaan Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulsel, Syahruddin Alrief, kembali terpanggil.

Syahar membantu pengemudi ojek online (Ojol) yang tertabrak mobil pengurai massa (RAISA) milik Polda Sulsel, Irfan Rahmatullah.

Sehari sebelumnya atau Sabtu (28/09/2019), Syahar, sapaan akrab Sekretaris DPW Partai Nasional Demokrat (NasDem) Sulsel ini juga mengulurkan bantuannya ke tukang tambal ban yang menjadi korban dari kerusuhan di sekitar fly over Makassar.

Baca Juga : Bupati Syaharuddin Alrif Turun ke Sawah, Musim Tanam April-Juni Resmi Dimulai di Sidrap

Diketahui, Syahar memang dikenal sebagai ‘Bapak Ojek Online’. Itu karena persoalan-persoalan yang menjadi aspirasi ojol ke lembaga legislatif kerap tuntas di tangannya.

“Sebagai Bapak Ojek Online Makassar, saya wajib bantu kalau ada anak-anak saya lagi susah,” kata Syahar.

Syahar mengaku ikut prihatin. Untuk itu, Syahar memberikan bantuan modal meringankan biaya pengobatan paha kiri Irfan Rahmatullah, Warga Jalan Tidung 7, Stapak 9, Kelurahan Mappala, Kecamatan Rappocini, yang patah setelah tertabrak RAISA pada saat bentrokan pecah antara aparat kepolisian dan warga di Jalan Urip Sumoharjo, Jumat malam pekan lalu.

Baca Juga : Setelah 43 Tahun, Gairah Motocross Kembali Membara di Sidrap Berkat Dukungan Bupati Syaharuddin Alrif

“Kita berdoa bersama agar kejadian seperti ini tak terjadi lagi. Adapun bantuan ini, semoga bisa meringankan biaya pengobatan korban,” kata politisi kelahiran Sidrap ini.

Penulis: Asrul
Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

News02 Mei 2025 12:12
CEO Bumi Karsa Terpilih sebagai Ketua Umum DPP AABI 2025-2030
CEO Bumi Karsa Kamaluddin terpilih sebagai Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) AABI untuk periode 2025-2030 Minggu (27/4/2025) di Hotel Four Point M...
Bisnis02 Mei 2025 11:24
Kuartal Pertama 2025, Telkom Catat Pendapatan Konsolidasi Rp36,6 Triliun
Pada kuartal I 2025, Telkom membukukan pendapatan konsolidasi sebesar Rp36,6 triliun. EBITDA (Laba sebelum Bunga, Pajak, Depresiasi, dan Amortisasi) k...
Pendidikan02 Mei 2025 11:13
Peringati Hardiknas, LLDIKTI Gandeng Unismuh Makassar Gelar Donor Darah Massal Berskala Nasional
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2025, Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar menggelar upaca...
Bisnis02 Mei 2025 11:09
Bank Mantap Kerja Sama MUF Siapkan Pembiayaan Kendaraan DP 0 Persen
Bank Mandiri Taspen (Bank Mantap) bekerja sama dengan Mandiri Utama Finance (MUF) menghadirkan program Fasilitas Pembiayaan DP 0 persen bagi nasabah P...