SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemprov Sulsel melalui Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi akan segera membenahi jalan di sekitar area kampus Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar (UINAM). Pasalnya, jalan ini kerap mengalami genangan.
Kepala Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi Sulsel Rudy Djamaluddin mengatakan pihaknya terlebih dahulu akan melakukan kajian untuk membuat jalur pembuangan air di jalan tersebut. Caranya dengan menggunakan got sebelah kanan jalan yang tidak terlalu berfungsi. Saluran pembuangan tersebut nantinya akan dibuat permanen.
Menurut Rudy, melalui pembenahan jalan ini pihaknya juga akan mengedukasi masyarakat agar tidak membuang air langsung ke atas tanah melainkan ke saluran yang nantinya disiapkan.
Baca Juga : Perbaikan Jalan, Warga Tamangapa Sampaikan Terima Kasih Kepada Wali Kota dan Dinas PU Kota Makassar
“Sejauh ini sudah ada yang tidak terbuang karena sudah ada by pass depan UIN. Kasihan mahasiswa yang kena cipratan air kalau mau ke kampus,” katanya, Kamis (3/10/2019).
Adapun untuk jalan rusak di area UINAM, Rudy mengaku pihaknya akan menambal dengan paving block lantaran terbatasnya anggaran. Hal itu disebabkan tidak adanya pos anggaran yang disiapkan untuk perbaikan jalan UINAM sebab saat ini pihaknya tengah fokus pada drainase. Selain itu pihaknya juga masih harus menyelesaikan 400 kilometer lebih jalan provinsi yang rusak.
“Jalan yang sifatnya masih bagus kita maksimalkan dulu pengamanannya. Soal berapa anggaran, masih dihitung berapa jalurnya. Karena tidak bisa diterka-terka, tidak seperti membangun jalan yang bisa naik turun. Harus betul-betul direncanakan, drainase harus jelas juga mau dibawa ke mana,” pungkasnya.
Baca Juga : Koordinasi Dinas PU Makassar dan Dinas PUPR Sulsel Benahi Jalan Tun Abdul Razak
Beberapa waktu lalu, Rektor UINAM Hamdan Juhannis menyampaikan beberapa permasalahan kepada Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah terkait kondisi kampus yang dipimpinnya.
Hamdan menyebut, ada dua permasalahan penting yang perlu diselesaikan di kampus yakni jalanan rusak di sekitar wilayah kampus dan pembangunan masjid di kampus UIN yang hingga kini belum rampung karena kurangnya dana.
Terkait hal ini, Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah pun berjanji menurunkan tim untuk membantu perbaikan jalan tersebut. Nurdin juga akan menggelontorkan Rp 5 miliar dalam pembangunan masjid UINAM.
Baca Juga : Warga Apresiasi Kadis PU Makassar yang Respon Cepat Perbaiki Jalan di Ujung Tanah
Penulis: Asrhawi Muin
Editor: Hendra Wijaya
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar