Logo Sulselsatu

BKPRMI Silaturrahmi Bersama Legislator PKS di DPRD Sulsel

Asrul
Asrul

Sabtu, 05 Oktober 2019 10:23

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSARBKPRMI sebagai organisasi keagamaan memiliki peran yang cukup besar dalam mencetak generasi Qurani, pemerintah tidak boleh menutup mata apalagi menjadikannya sebagai kompetitor.

Pengurus DPW BKPRMI Sulsel dipimpin langsung oleh Hasid Hasan Palogai melakukan audiensi di Fraksi PKS Sulsel.

Baca Juga : RMS dan Tamsil Linrung Restui Muzayyin Arif Maju Pilkada Sinjai

Ketua DPW BKPRMI Sulsel, Hasid Hasan Palogai mengajak pemerintah untuk bersama-sama melakukan intervensi pembinaan terhadap generasi muda.

Sebagai orang nomor satu di BKPRMI Sulsel, Hasid mengatakan, kepedulian kita terhadap anak-anak sebagai generasi Islam harus dikerahkan.

“Ada tradisi bagi anak-anak kita di kampung-kampung pada sore hari, mereka berbondong-bondong dengan jinjingan tas yang berisikan buku iqro, ini luar biasa menggembirakan. Nah, ketika hal seperti ini terhenti tentu kita prihatin,” kata dia, Sabtu (5/10/2019).

Baca Juga : Luncurkan Buku, Muzayyin Arif: Bentuk Pertanggung Jawaban Abadi

Secara tegas Hasid menyatakan, belakangan ini ada kendala dalam pembinaan anak-anak santri, sejak 2016 lalu, insentif guru mengaji sebanyak 3.100 orang di Sulsel dihentikan oleh pemerintah.

“Sesuai motto kita di LPPTKA BKPRMI, menyiapkan generasi Qurani menyonsong masa depan gemilang, dan ini menjadi penyemangat teman-teman,” ujar Hasid.

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Sulsel dari PKS Muzayyin Arif memastikan akan terus mengawal aspirasi pendidikan alquran.

Baca Juga : Bawaslu Maros Dalami Dugaan Pelanggaran Anggota DPRD Sulsel Kampanye Saat Reses

“Kita kembali membangun sinergitas dalam mengawal aspirasi pendidikan alquran ini di Sulsel,” ungkap Muzayyin.

Di hadapan pengurus DPW BKPRMI Sulsel, Muzayyin Arif mengatakan, advokasi formil perlu dilakukan sebagai jembatan agar pemerintah punya perhatian juga ada penghargaan.

“Sejak awal saya ingin dekat dengan BKPRMI, sebab itu sebelum kami dilantik tanggal 24 September 2019 lalu, secara khusus, kami mendatangi Ust Hasid selaku ketum DPW BKPRMI Sulsel,” tutur dia.

Baca Juga : Muzayyin Arif Wakili DPRD Sulsel Terima Penghargaan Dari Kemenkumham

Jadi kehadiran Ust Hasid bersama rombongan, menurut Muzayyin, sebenarnya ini menjadi timbal balik dari pertemuan mereka sebelumnya.

Penulis: Asrul
Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...