Logo Sulselsatu

Peroleh Program Keserasian Sosial, FKS Kaburu Selayar Gelar Dialog Tematik

Asrul
Asrul

Jumat, 11 Oktober 2019 14:38

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, SELAYAR – Forum Keserasian Sosial (FKS) Desa Kaburu Kecamatan Bontomanai Kabupaten Kepulauan Selayar menggelar Dialog Tematik dengan tema “Bersama Masyarakat Kita Wujudkan Persatuan dan Kesatuan dengan Bergotong Royong Membangun Desa”, bertempat di Baruga Kantor Desa Kaburu, Kamis (10/10).

Kegiatan dialog ini menghadirkan pemateri dari unsur Kodim 1415 dan Polres Kepulauan Selayar, serta Dinas Sosial Kabupaten Kepulauan Selayar dan diikuti oleh sejumlah elemen dan berbagai lapisan masyarakat yang ada di Desa Kaburu.

Hadir mewakili Dinas Sosial Provinsi Sulawesi Selatan, Ananda dalam sambutan pembukaannya menyampaikan bahwa program dan kegiatan keserasian sosial diawali dengan saresehan atau dialog dimaksudkan untuk membangun kembali budaya gotong royong sehingga tercipta keserasian sosial.

Baca Juga : Pj Gubernur Sulsel Cek Kesiapan Pemilu, Pengendalian Inflasi dan Stunting di Selayar

Diharapkan setelah kegiatan pembangunan melalui program keserasian sosial ini selesai masyarakat dapat menjaga dan merawat fasilitas yang ada sekaligus fasilitas tersebut menjadi sarana pemersatu bagi masyarakat di Desa Kaburu dan sekitarnya, Jelas Ananda.

Senada dengan itu Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kepulauan Selayar, Patta Amir, menyebut Program Keserasian Sosial merupakan program Kementerian Sosial RI dalam penanganan masalah konflik sosial yang bertujuan untuk menciptakan suatu tatanan kehidupan sosial yang harmonis dilandasi kebersamaan.

“Tujuan mendasar dari Program Keserasian sosial ini pada prinsipnya bagaimana kita mencegah terjadinya konflik sosial serta menjaga keharmonisan ditengah-tengah masyarakat” ujarnya.

Baca Juga : Pengumuman! Bank Sulselbar Buka Payment Point Mal Pelayanan di Kabupaten Kepulauan Selayar

Semntara itu Kepala Seksi PKBS Dinsos Kepulauan Selayar, Andi Sandra Esty Abriany, SE, pada kesempatannya selaku pejabat pelaksana teknis kegiatan ini menjelaskan bahwa Program Keserasian Sosial untuk Desa Kaburu sasarannya adalah Pembangunan Sarana dan Prasarana Air Bersih.

Anggaran dari program ini sebanyak 150 juta dan pengelolaannya murni ditangani langsung oleh Forum Keserasian Sosial Desa Kaburu, tanpa campur tangan dari Dinas Sosial sedikit pun, jelasnya.

Kepala Desa Kaburu, Muh. Saing, mengucap syukur dan menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kementerian Sosial, Bupati, Dinas Sosial Kabupaten dan Provinsi, sehingga masyarakat Desa Kaburu juga bisa merasakan manfaat dari Program Keserasian Sosial Kementerian Republik Indonesia.

Baca Juga : Syarifuddin Klaim Bandara Aroeppala Selayar Tetap Beroperasi Walau Tak Ada Penerbangan

“Alhamdulillah terima kasih kami untuk Kemensos RI, Dinsos Provinsi Sulawesi Selatan, Dinsos Kabupaten Kepulauan Selayar serta terkhusus buat Bapak Bupati Kepulauan Selayar, Muh. Basli Ali, yang telah merekomendasikan Desa kami untuk berkesempatan merasakan manfaat dari Program Keserasian Sosial ini” ucap Kades Kaburu.

Usai pelaksanaan dialog, Kades Kaburu didampingi Ketua FKS Desa Kaburu, Roby Darwis dan Pendamping FKS Desa Kaburu, Rusdi Ladino mengajak para undangan untuk bersama-sama melakukan kunjungan ke lokasi Pembangunan Sarana dan Prasaran Air Bersih. (rls)

Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

News11 Mei 2025 10:33
Dorong Generasi Emas 2045, DPR RI dan BGN Kembali Sosialisasikan Program MBG di Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komisi IX DPR RI bersama mitra kerja Badan Gizi Nasional (BGN) gelar sosialisasi program Makan Bergizi Gratis (MBG) Sabtu...
Video10 Mei 2025 20:39
VIDEO: Sejumlah Pengamen Rusak Bus Antar Kota di Tangerang, Videonya Viral
SULSELSATU.com – Sejumlah pengamen jalanan terekam merusak sebuah bus antar kota . Kejadian terjadi di wilayah jalan arteri Bitung, Kabupaten Ta...
Ekonomi10 Mei 2025 19:31
Manfaatkan LinkUMKM BRI, Produsen Minuman Ini Tingkatkan Ketrampilan dan Mampu Perluas Skala Usaha
SULSELSATU.com, SERANG – BRI terus menunjukkan konsistensi dalam pemberdayaannya dan pendampingan bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM)...
Video10 Mei 2025 18:13
VIDEO: Tiga WNA Diduga Hipnotis Pemilik Konter di Situbondo, Rp28 Juta Raib
SULSELSATU.com – Tiga WNA diduga melakukan aksi gendam atau hipnotis terhadap pemilik konter dan agen bank di Desa Gunung Malang, Suboh, Situbondo, ...