Logo Sulselsatu

Sadap Puji Danny Gelar Event Spektakuler; Dia Masih yang Terbaik

Asrul
Asrul

Senin, 14 Oktober 2019 09:21

Syarifuddin Daeng Punna. (Sulselsatu/Asrul)
Syarifuddin Daeng Punna. (Sulselsatu/Asrul)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Makassar Internasional Eight Festival and Forum atau yang biasa dikenal dengan Festival F8 yang diselenggarakan di Sunset Cove 8, Citraland City Losari, Kawasan Tanjung Bunga Kota Makassar pada tanggal 11-13 Oktober 2019 mendapat respon positif.

Pengusaha nikel, Syarifuddin Daeng Punna mengatakan kegiatan tersebut mengangkat budaya tradisional khas lokal Bugis-Makassar.

“Sangat jarang ada event yang dapat mempersatukan budaya lokal kita dalam satu panggung berlatar alam, kecuali Pak Danny Pomanto,” kata Syarifuddin Daeng Punna, Senin (14/10/2019).

Baca Juga : Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar

Menurut Sadap, kegiatan F8 ini selain memperlihatkan budaya lokal dikanca nasional dan internasional, Danny Pomanto juga dianggap dapat menyatukan banyak elemen. Olehnya itu, dengan kepala tegak, dia tidak segan-segan melontarkan pujian atas karya spektakuler yang dipersembahka oleh 1 juta lebih warga Kota Makassar.

“Di F8 ini semuanya diperlakukan sama. masyarakat yang memiliki jabatan, ataupun tidak sama-sama mendapat pelayanan dari penyelenggara,” terang Sadap.

Sementara itu, Mohammad Ramdhan Pomanto selaku founder F8 mengatakan bahwa F8 tahun 2019 ini mengangkat konsep yang baru di lokasi yang baru pula dan mengajak masyarakat untuk peduli terhadap lingkungan.

Baca Juga : Danny Pomanto Bakal Sidak Seluruh Lurah, RT/RW, Tegaskan Netralitas di Pemilu

“Jadi yang pertama adalah mengusung konsep yang baru di lokasi baru, kita mengajak masyarakat untuk peduli lingkungan dengan masuknya setiap orang di venue ini membawa satu botol plastik atau mendownload aplikasi persampahan,” katanya.

Penulis: Asrul
Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...